Fairid: Pasar Murah Diharapkan Dapat Membantu Warga Terdampak Banjir

MEDIA CENTER, Palangka Raya- Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Dinas Perdagangan, Koperasi, UKM dan Perindustrian (DPKUKMP) Kota Palangka Raya telah menggelar Operasi Pasar Sembako dan LPG di Pasar Kahayan Modern, Kota Palangka Raya, Kamis (15/9/2022).

Adapun Operasi Pasar Sembako dan LPG tersebut dilaksanakan di Pasar Kahayan Modern, Kota Palangka Raya dengan mendistribusikan 600 paket sembako, 560 tabung LPG 3 Kg, 18 tabung LPG 5,5 Kg dan 5 tabung LPG 12 Kg.

Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin menyebutkan bahwa operasi pasar murah tersebut selain untuk menindaklanjuti arahan Presiden dalam pengendalian inflasi juga guna membantu warga daerah Mendawai yang terdampak banjir.

“Harga kebutuhan pokok yang ditawarkan pada pasar ini cukup murah dari harga normal di pasaran. Oleh sebab itu saya berharap keberadaan pasar murah ini bisa meringankan beban warga yang terdampak banjir khususnya bagi warga di jalan Mendawai ini,” kata Fairid.

Fairid juga menyebutkan bahwa program Operasi pasar murah ini merupakan salah satu bukti kepedulian pemerintah daerah kepada masyarakat Kota Cantik Palangka Raya, terutama bagi warga terdampak banjir.

Sementara itu, Kepala Bidang Perdagangan DPKUKMP Kota Palangka Raya, Hadriansyah mengatakan, operasi pasar murah kali ini dilaksanakan cukup panjang yakni hingga sampai Bulan Desember 2022.(MC. Isen Mulang/Nitra/ndk)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *