Infrastruktur Jalan Harus Didukung Drainase Yang Memadai

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengatakan, pengerjaan sejumlah proyek peningkatan infrastruktur di kota setempat sejauh ini sudah berjalan dengan baik. Bahkan dibeberapa titik sudah selesai hanya tinggal finisihing saja.

“Pembangunan peningkatan jalan, yang dibarengi dengan pembangunan infrastruktur pendukung lainnya, seperti drainase hasilnya sudah memadai,”kata Fairid, Jumat (4/2/2022).

Orang nomor satu di Kota Palangka Raya inipun berharap, dengan adanya proyek peningkatan infrastruktur jalan dan drainase itu, dapat memberi hasil dan fungsi maksimal.

“Perbaikan drainase dilakukan agar tidak menimbulkan masalah. Seperti rusaknya jalan akibat tergenang air yang meluap dari drainase yang tak berfungsi,”jelasnya.

Selebihnya Fairid memastikan, program pembangunan infrastruktur yang sudah disusun dapat berjalan dengan lancar, sehingga kedepan tidak ada lagi pengerjaan yang tertinggal. Karena setiap tahunnya pasti akan banyak usulan pembangunan.

“Kami pastikan semua pembangunan akan berjalan lancar. Seperti pembangunan infrastruktur jalan yang tujuan akhirnya berimplikasi pada peningkatan pembangunan ekonomi masyarakat,”pungkasnya. (MC. Isen Mulang.1/prokom/wspd)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *