Bulan Ramadan Omzet Penjualan Kurma Di Palangka Raya Meningkat

MEDIA CENTER, Palangka Raya โ€“ Sudah bukan rahasia umum lagi kalau buah kurma menjadi salah satu yang disukai dan menjadi bagian dari menu atau takjil berbuka puasa.

Pada puasa Ramadan 1445 Hijriah ini tampaknya penjualan buah kurma kembali meningkat. Seperti yang terlihat pada sejumlah pasar Ramadan di Kota Palangka Raya.

Amir salah satu pedagang kurma di pasar Ramadan Jalan Yos Sudarso (komplek Mesjid Shalahudin UPR) Palangka Raya, mengaku penjualan kurma meningkat selama beberapa hari pelaksanaan puasa ramadan.

โ€œAlhamdulillah, penjualan buah kurma cukup ramai sejak awal puasa ramadan,โ€ katanya, Sabtu (16/3/2024).

Disebutkan Amir, ada beberapa jenis kurma yang dijualnya laris dibeli oleh masyarakat saat berbelanja. Seperti Kurma Madinah, Kurma Madu, Kurma Mesir, dan Kurma Barari. Harga yang dibanderol dari Rp10 ribu hingga Rp100 ribu.

Adapun untuk rata-rata penghasilan atau omzet harian bisa mencapai Rp 2,5 juta perharinya. Penjualan tersebut jauh lebih banyak dibanding dengan hari-hari biasa atau selain bulan Ramadan.

โ€œSemoga penjualan kurma ini bisa terus laris hingga akhir Ramadan,โ€ harap Amir. (MC. Kota Palangka Raya.1/ndk)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *