Paralayang Mesin Jadi Pusat Perhatian Gelaran MRSF

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Ada yang menarik saat gelaran Millenial Road Safety Festival (MRSF) yang digelar Direktorat Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Kalteng, pada Minggu (10/2/2019) pagi di Bundaran Besar Kota Palangka Raya yang lalu.

Menariknya  adalah terdengar suara menderu yang datang pada atraksi udara dari tiga unit paralayang mesin yang diawaki anggota kepolisian terlihat berseliweran lalu lalang diudara mengitari  Bundaran Besar Palangka Raya.

Dari pantauan dilapangan tiga unit paralayang mesin itu sejak awal hingga akhir pelaksanaan millenial road safety festival tersebut terlihat terbang dengan ketinggian rendah. Sontak puluhan ribu pasang mata yang menghadiri acara tersebut terpukau.

“Sangat jarang bahkan baru kali ini ada paralayang yang melakukan atraksi saat ada kegiatan di bundaran besar ini,” ungkap Suji, salah seorang pelajar di Palangka Raya.

Menurutnya, adanya atraksi paralayang tersebut tentu menjadi tontonan yang menarik, masyarakat pun yang hadir tidak merasa jenuh atau kecapean sebab ada yang disaksikan. 

“Terlebih bagi mereka (orangtua) yang membawa anak-anaknya, maka atraksi paralayang menjadi istemewa,” tutur Suji. 

Sementara itu, Kapolda Kalteng Irjen Pol Anang Revandoko mengaku bangga terlaksananya kegiatan road safety festival tersebut. Bahkan jenderal berbintang dua ini mengajak generasi muda Kalteng untuk dapat masuk menjadi anggota kepolisian.

“Sebelumnya sudah banyak putra-putri asli Dayak yang  menjadi anggota Polri. Kita berharap untuk ke depan, akan banyak generasi millenial Kalteng yang juga bisa seperti kami,”harapnya. (MC. Isen Mulang.1/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *