Jalankan Langkah Strategis Kendalikan Inflasi Daerah

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya akan terus berkomitmen untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok maupun pasokan pangan tersebut. Hal itu dilakukan guna pengendalian inflasi.

Demikian ditegaskan Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu usai mengikuti rapat koordinasi pengendalian inflasi Tahun 2024 melalui zoom meeting, di Ruang Command Center Kantor Wali Kota Palangka Raya, Senin (22/1/2024).

Disampaikan Hera, untuk mengendalikan inflasi daerah maka Pemko Palangka Raya akan mengoptimalkan berbagai langkah strategis dalam menjaga stabilitas pangan.

Langkah strategis dimaksud antara lain melaksanakan kegiatan operasi pasar murah, serta bersama Badan Urusan Logistik (Bulog) Palangka Raya menggelar pasar penyeimbang dan pasar pangan murah.

“Pada tahun 2023 lalu, langkah strategis ini mampu dioptimalkan dalam menekan sekaligus mengendalikan inflasI,” ungkapnya.

Selain langkah strategis tersebut tambah Hera, Pemko Palangka Raya bersama tim satgas pangan juga terus melakukan pemantauan dan pengecekan pasokan bahan pokok. “Termasuk memastikan transportasi angkutan bahan pangan dapat berjalan lancar,” tuturnya.

Adapun dalam rapat koordinasi itu tampak diikuti secara zoom meeting, Gubenur se-Indonesia, Bupati, Pj Bupati/ Wali Kota se-Indonesia, Tim Pengendali Inflasi Daerah Kota Palangka Raya.

Dalam rapat itu mendengarkan secara langsung paparan yang disampaikan Kemendagri tentang kondisi Inflasi di daerah serta memberikan arahan kepada pemerintah daerah dalam upaya pengendalian inflasi. (MC. Kota Palangka Raya.1/ndk)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *