Berita Kota Palangka Raya

Fairid: Penegakan Prokes Harus Humanis

MEDIA CENTER, Palangka Raya- Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin meminta agar tim Satgas Covid-19 dalam penegakan protokol kesehatan (Prokes) kepada masyarakat maupun pelaku usaha harus secara humanis.

Hal tersebut disampaikan dalam arahannya ketika memimpin patroli gabungan di Aula Rumah Jabatan Wali Kota Palangka Raya, Sabtu (16/4/2022) malam.

Menurutnya penegakan prokes secara humanis dan persuasif adalah salah satu langkah yang efektif agar masyarakat ataupun para pelaku usaha teredukasi kedisiplinannya.

“Dalam menegakkan prokes, kita tidak perlu dengan cara yang berlebih-lebih melainkan harus dengan cara yang humanis dan mengedepankan langkah-langkah persuasif terhadap masyarakat”, ucap Fairid.

Dikatakannya bahwa hingga saat ini satgas Covid-19 telah bertugas dengan baik dalam menjalankan tugasnya. Baik dalam penindakan, pengawasan, penegakan, serta mensosialisasikan kepada warga.

“Seperti yang kita ketahui, bahwa sejauh ini Tim Satgas telah melaksanakan tugas nya dengan baik tanpa adanya melakukan kekerasan terhadap masyarakat. Oleh sebab itu, jangan lupa jaga kesehatan dan keselamatan selama bertugas. Tetap semangat, ini merupakan tugas mulia,” tutup Fairid. MC. Isen Mulang/Nitra/wspd

Selama Ramadan Jam Operasional THM Dipantau Berkala

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Aktivitas jam operasional tempat hiburan malam (THM) di Kota Palangka Raya, akan terus di pantau secara berkala dan berkelanjutan selama bulan suci Ramadan.

Demikian hal tersebut ditegaskan Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin saat bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kota Palangka Raya, melakukan pemantauan dan pengecekan jam operasional. THM di Kota Palangka Raya, Sabtu (16/4/2022) malam.

Pemantauan dan pengecekan jam operasional yang dilakukan langsung wali kota bersama jajaran terkait itu berdasarkan Surat Edaran Wali Kota Palangka Raya Nomor: 556.3/218/DPKKO-Par/III/2022 Tentang Pengaturan Usaha Hiburan Umum, Restoran/Rumah Makan/Warung Makan/Kedai Makan dan Minum selama Bulan Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1 Syawal 1443 H/2022 M.

“Saya minta instansi terkait agar secara berkala dan berkelanjutan melakukan pemantauan, serta memastikan seluruh pengaturan yang dilakukan melalui surat edaran itu, agar dapat dilaksanakan menyeluruh,” tegas Fairid, usai melakukan pemantauan dan pengecekan ke sejumlah THM.

Orang nomor satu di Kota Palangka Raya ini menambahkan, pentingnya memastikan kepatuhan pengusaha THM dalam menjalankan jam operasional tersebut, tidak lain agar masyarakat yang melakukan ibadah puasa dan ibadah lainnya selama Ramadan, dapat melaksanakannya dengan tenang, aman, nyaman dan kondusif.

Adapun dalam pemantauan dan pengecekan jam operasional THM tersebut, rombongan Wali Kota Palangka Raya bergerak ke beberapa titik THM.

Dari pantauan di lapangan, maka ada sejumlah sasaran THM yang dituju Wali Kota dan jajaran terkait lainnya. Antara lain D’lavan Cafe & Family Karaoke dan Esun Bue Karaoke. Hasil dari pemantauan terlihat bahwa pemilik THM mematuhi jam operasional yang telah ditetapkan sesuai surat edaran.

Ikut mendampingi Wali Kota dalam pemantauan dan pengecekan tersebut, Kapolresta Palangka Raya, Kepala OPD di lingkup Pemerintah Kota Palangka Raya, camat, serta instansi terkait lainnya. (MC. Isen Mulang.1/wspd)

Operasi Pasar Bapok Dan Minyak Goreng Curah Segera Digelar

 

MEDIA CENTER, Palangka Raya –
Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Dinas Perdagangan , Koperasi Usaha Kecil Menengah, dan Perindustrian (DPKUKMP), terhitung Senin (18/4/2022) ini, segera menggelar operasi pasar bahan pokok (bapok) murah dan minyak goreng curah.

Plt Kepala DPKUKMP Kota Palangka Raya, Amandus Frenaldi melalui Kepala Bidang Perdagangan Hadriansyah mengatakan, menjelang hari raya Idulfitri 1443 H/2022 M,
pihaknya telah menjadwalkan tanggal waktu dan tempat operasi pasar murah bapok, dan minyak goreng curah tersebut.

Disampaikan Hadriansyah, untuk operasi pasar sembako murah dijadwalkan mulai 18 sampai dengan 21 April 2022, di empat kelurahan dengan kecamatan berbeda.

“Terhitung Senin di Kelurahan Palangka, Selasa di Kelurahan Kereng Bangkirai, Rabu di Kelurahan Panarung, dan Kamis di Kelurahan Tumbang Tahai,”ungkapnya, Sabtu (16/4/2022).

Adapun dalam operasi pasar sembako murah tersebut, disiapkan paket bapok yang berisikan beras premium 5 Kg, 4 bungkus mie instant, gula 2 Kg, dan 2 liter minyak goreng. Total harga pernah paket Rp.100 ribu.

“Harga satu paket bapok yang kami jual lebih murah dari harga beli di pasaran, karena sudah disubsidi Rp48 ribu dari harga beli di pasaran yang harga jualnya Rp148 ribu,” sebutnya.

Sementara itu untuk pelaksanaan operasi pasar minyak goreng, dijadwalkan mulai 18 sampai dengan 25 April 2022, di empat kecamatan berbeda.

Terhitung untuk hari Senin – Selasa di kelurahan yang ada di wilayah Kecamatan Pahandut. Kemudian Rabu – Kamis di kelurahan yang ada di Kecamatan Jekan Raya.

Berikutnya untuk Jumat – Sabtu di kelurahan yang ada di Kecamatan Sabangau, dan untuk Minggu – Senin di kelurahan yang ada di Kecamatan Bukit Batu.

“Semoga operasi pasar ini dapat membantu dan meringankan beban masyarakat yang akan merayakan Idulfitri,”tutup mantan Sekretaris Kecamatan Jekan Raya Kota Palangka Raya ini. (MC. Isen Mulang.1/wspd)

Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya Gelar Patroli Gabungan Di Sejumlah THM

MEDIA CENTER, Palangka Raya-Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kota Palangka Raya kembali menggelar patroli pengawasan dan penerapan disiplin protokol kesehatan (prokes) di sejumlah Tempat Hiburan Malam (THM) di Kota Cantik, Sabtu (16/4/2022) malam.

Patroli yang dimulai pukul 22.00 WIB tersebut dipimpin langsung oleh ketua harian Satgas Penanganan Covid-19 Kota Palangka Raya, Emi Abriyani didampingi oleh sejumlah personel Kodim 1016 Plk/Koramil Kota Palangka Raya dan Personil Polres Kota Palangka Raya dan sejumlah anggota Satpol PP.

Sejumlah THM disambangi dalam patroli gabungan tersebut, diantaranya Karoeke Happy Papy Jalan Tjilik Riwut Km 2.5, La Copule 99 Cafe Batang Garing, Jalan Mayjen DI. Panjaitan, dan Vino Club di Hotel Aquarius.

Ketua Harian Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya, Emi Abriyani menyebutkan patroli tersebut dilaksanakan berdasarkan Surat Edaran Wali Kota Palangka Raya Nomor: 556.3/218/DPKKO-Par/1I!/2022 Tentang Pengaturan Usaha Hiburan Umum, Restoran/Rumah Makan/ Warung Makan/Kedai Makan dan Minum selama Bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 H/2022 M.

“Dalam patroli gabungan yang kami laksanakan malam ini, tidak ditemukan THM yang melanggar jam operasional. Bahkan THM yang kami datangi sudah tutup semua, yang artinya THM di Kota Palangka Raya sudah melaksanakan SE dari bapak Wali Kota”, kata Emi kepada media.

Selain mengunjugi THM, dalam kesempatan tersebut pihaknya juga menyambangi tempat pemakaman Kristen km 2,5 dan Km 12 untuk melakukan pemantauan prokes yang mana diketahui banyak warga yang berziarah di pemakaman tersebut.

“Kami juga menyambangi pemakaman Km 2,5 dan Km 12. dan ditemui masih banyak warga yang berziarah di makam keluarga tidak menggunakan masker, dan kami mencoba mensosialisasikan dan memberikan pemahaman kepada mereka secara humanis dan kamipun segera memberikan masker”, ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, dirinya juga mengajak masyarakat untuk senantiasa mematuhi Prokes dan Instruksi maupun Surat Edaran yang telah diterbitkan oleh bapak Wali Kota tersebut guna mengoptimalkan upaya penanggulangan Covid-19 saat ini.

“Meski pandemi sudah melandai namun proses tetap kita kedepankan. Oleh sebab itu, ikuti dan taat lah aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah niscaya pandemi ini akan berakhir”, tutupnya. MC. Isen Mulang/HumasPolres/Nitra/wspd

Klub Terano Kalteng Bagikan 150 Paket Takjil

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Para anggota Klub Terano Kalteng membagikan takjil di Bundaran Besar, Kota Palangka Raya, Sabtu (16/4/2022) sore.

Ada 150 paket takjil yang dibagikan secara gratis kepada para pengendara yang melintas di bundaran terbesar di Kota Cantik Palangka Raya ini.

Takjil ini diberikan kepada mereka yang akan berbuka puasa. “Selain takjil, kami juga membagikan masker,” kata Marianto Utomo, Anggota Terano Kalteng.

Marianto mengatakan pembagian takjil seperti ini rutin dilakukan oleh Komunitas Terano Kalteng saat Ramadan sebagai bentuk untuk berbagi dengan sesama.

Aksi Terano ini rupanya juga mengundang perhatian dari Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran. Gubernur pun menyempatkan ikut datang dalam kegiatan ini.

Gubernur mengapresiasi dan salut dengan kegiatan yang dilakukan Terano Kalteng dengan memberikan sedikit rejeki untuk masyarakat yang akan berbuka puasa.

Pihaknya berharap kegiatan berbagi takjil ini juga bisa dilakukan oleh komunitas lainnya sehingga masyarakat yang akan berbuka lebih mudah untuk mendapatkan takjil gratis. (MC Isen Mulang.2/wspd)

Kelurahan Kalampangan Operasi Minyak Goreng 5000 Liter

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Operasi pasar minyak goreng yang dilakukan Kelurahan Kalampangan berlangsung sukses. Dalam sehari minyak goreng subsidi sebanyak 5.000 liter habis terjual.

Harga jual minyak goreng hasil produksi dari PT Citra Borneo Utama (CBU) ini cuma dijual Rp11.500 per liter atau lebih murah dari harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan oleh pemerintah.

Lurah Kalampangan, Yunita Martina menuturkan pelaksanaan operasi minyak goreng yang ketiga kali dilakukan ini terbilang tertib, karena dengan sistem kupon.

“Jadi warga tinggal membawa jerigen isi 5 liter, kemudian sama petugas diisi. Setelah penuh baru dibagikan. Cara ini untuk mengindari adanya kerumuman,” sebut Yunita, Sabtu (16/4/2022).

 

Yunita menjelaskan dalam operasi pasar kali ini berbeda dengan sebelumnya, karena warga wajib melampirkan foto copy KTP sebagai bukti penerima subsidi.

Operasi pasar dimulai sekitar 10.00 WIB, Sabtu siang. Setelah semua jurigen terisi semua, maka petugas membagikan dengan memanggil warga yang namanya sudah terdata.

Yunita menambahkan operasi pasar ini digelar dalam rangka membantu masyarakat untuk mendapatkan minyak goreng dengan harga murah, karena saat ini harga minyak di pasaran hampir mendekati Rp25 ribu per liter.

“Kami berharap kegiatan seperti bisa kita lakukan lagi agar ke depannya masyarakat lebih mudah untuk mendapatkan minyak goreng, termasuk para pelaku usaha,” tandasnya. (MC Isen Mulang.2/wspd)

Bagikan 150 Takjil Ke Pengendara

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Pengurus Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah (PCNA) Cabang Pahandut, Kota Palangka Raya membagikan 150 paket takjil, Sabtu (16/4/2022) sore.

Heny Oktaviasari, anggota PCNA Pahandut mengatakan pembagian takjil dilakukan di depan Perguruan Muhammadiyah Palangka Raya tepatnya di Jalan RTA Milono Km 1,5.

Pengendara yang melintas di simpang RTA Milono – Wiliam AS mendapatkan takjil untuk berbuka puasa. Aksi berbagi makanan ini rutin dilakukan oleh PCNA Pahandut saat Ramadan.

“Terima kasih atas partisipasi anggota yang telah meluangkan waktunya, tenaganya, bahkan donasinya untuk berbagi paket kebahagiaan di bulan Ramadan,” ucapnya.

Heny menuturkan pembagian takjil ini merupakan inisiatif dari pengurus guna membantu umat Islam yang akan berbuka puasa. Dengan berbagi tentunya bisa saling membantu dengan sesama.

Ia berharap takjil yang dibagikan bisa dimanfaatkan untuk berbuka bersama keluarga di rumah dan semoga ibadah puasanya lancar sampai satu bulan penuh. (MC Isen Mulang.2/wspd)

Penjual Bunga Dan Lilin Paskah Raih Rejeki

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Kedatangan para peziarah yang memenuhi area tempat pemakaman umum (TPU) Kristen dalam menyambut perayaan Paskah di Kota Palangka Raya, membawa berkah tersendiri bagi para pedagang bunga, lilin dan media untuk keperluan ziarah.

Seperti di TPU Kristen Jalan Tjilik Riwut Km 2 Palangka Raya pada Sabtu (16/4/2022), tampak lapak-lapak pedagang bunga, lilin dan media untuk keperluan ziarah, ramai dikunjungi peziarah. Pedagang musiman itupun meraup banyak rejeki.

Inah, salah seorang pedagang bunga mengatakan bahwa sejumlah keperluan untuk ziarah yang ia jual laris manis dibeli para peziarah. “Bunga, lilin dan pernak pernik keperluan ziarah cukup laris dibeli peziarah,” ungkapnya.

Ia menuturkan, usaha musiman ini sudah cukup lama dilakoni, terutama saat perayaan hari Paskah di TPU Tjilik Riwut Palangka Raya. Dimana setiap menggelar usaha di hari besar keagamaan umat Kristiani tersebut maka usaha jualan guna keperluan ziarah selalu laris manis.

“Jenis-jenis bunga yang dijual beragam, dari bunga hidup hingga bunga hias. Begitu juga untuk media ziarah seperti lilin dengan bervariasi ukurannya,” sebut dia.

Adapun harga untuk jenis bunga jelas Inah juga bervariasi, dimulai dari harga Rp20 ribu hingga Rp100 ribu tergantung ukurannya. Begitu juga untuk harga lilin mulai dari harga Rp5 ribu per batang hingga ukuran besar mencapai Rp60 ribu per batang.

“Pada Paskah tahun ini hasil jualan yang kami sajikan lumayan laris, dibanding dua tahun belakangan ini,” tutupnya. (MC. Isen Mulang.1/nd)

Permasalahan Sosial Perlu Kepekaan Dan Kepedulian

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Wakil Wali Kota Palangka Raya Hj. Umi Mastikah mengatakan, seabrek permasalahan sosial masyarakat saat ini, telah menjadi bagian dan problema yang tak pernah bisa hilang di suatu daerah.

“Salah satunya berkaitan dengan permasalahan sosial, yang dilihat dari sudut ekonomi dan tarap hidup masyarakat,” katanya, usai menyambangi Nenek Masriya, seorang warga lansia di Kelurahan Palangka, Jumat (15/4/2022).

Dilanjutkan Umi, Kota Palangka Raya saat ini terus berkembang. Seiring itu, masyarakat dari luar daerah berdatangan dengan berbagai latar belakang. Dengan berjalannya waktu, maka berbagai permasalahan sosial kemasyarakatan muncul. “Nah, di sinilah pada akhirnya pemerintah memiliki konsekuensi terhadap problem solving-nya,” sebut dia.

Seperti halnya kunjungannya ke kediaman Nenek Masriya, dimana ungkap Umi, Nenek Masriya merupakan warga lansia dan menjadi binaan dari Dinas Sosial kota Palangka Raya.

Disampaikan, Nenek Masriya beberapa waktu lalu telah mendapatkan jaminan kesehatan dari program BPJS yang ditanggung oleh Pemerintah Kota Palangka Raya. “Nah, di sinilah kami hadir membantu, mengingat beliau termasuk dalam kategori lansia pra sejahtera,” terangnya.

Umi menuturkan, Nenek Masriya selama ini hidup dari pengawasan cucunya sebagai satu-satunya kerabat. Mereka tinggal di sebuah barak. Adapun anak dari nenek tersebut telah meninggal dunia.

“Untuk itu Pemko Palangka Raya melalui Dinsos melakukan pengawasan dan pembinaan secara kontinyu, sebab menyangkut hajat hidup dasar manusia,” ujarnya.

Selebihnya Umi meminta masyarakat untuk membangun kepekaan dan kepedulian dengan warga yang mengalami permasalahan sosial. Sebab kepedulian terhadap kemanusiaan jika ditumbuhkan di setiap wilayah , maka kesejahteraan dan kerukunan masyarakat akan jelas terlihat.

“Manusia sebagai makhluk sosial yang berakal budi memang selayaknya saling peduli, agar keberkahan hidup dapat tercapai,” tutupnya. (MC. Isen Mulang.1/nd)

Paskah Jasa Membersihkan Makam Raup Rejeki

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Jasa membersihkan makam atau pusara, menjadi salah satu pemandangan yang kerap terlihat di sela-sela aktivitas ziarah umat Kristiani Kota Palangka dalam rangka menyambut peringatan Paskah.

Seperti kehadiran para peziarah Paskah di tahun 2022 ini, dimanfaatkan oleh sejumlah orang untuk menawarkan jasa membersihkan makam. Bahkan usia para penawar jasa itu kebanyakan masih berada pada usia anak-anak.

Seperti suasana di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kristen Jalan Tjilik Riwut Km 2,5 Palangka Raya, tampak sejumlah anak berkelompok, dengan cekatannya membersihkan debu serta kotoran yang menempel pada salah satu pusara.

Dengan bermodalkan sapu, air sabun serta kain lap, para anak-anak usia pelajar itu, menawarkan jasa mereka kepada para peziarah untuk membersikan makam.

“Sudah jadi kebiasaan kami menawarkan jasa membersihkan makam kepada para peziarah. Terlebih ketika peringatan Paskah,”ungkap Dodo, salah seorang anak penawar jasa kebersihan makam, Sabtu (16/4/2022).

Diungkapkan Dodo, untuk biaya membersihkan satu makam biasanya dihargai Rp20 ribu. Namun kata dia, harga jasa tersebut bukanlah patokan, bahkan seringkali mereka hanya menyebutkan tarifnya terserah kemurahan hati para peziarah.

“Biasanya saat menyambut puasa Ramadan dan peringatan Paskah, maka kami selalu menawarkan jasa untuk membersihkan makam,” tuturnya.

Ditambahkan Dodo, usaha menawarkan jasa membersihkan makam bukan serta-merta membuat semua peziarah mau ditawarkan jasa. Akan tetapi para peziarah ada yang membersihkan sendiri makam sanak keluarganya. (MC. Isen Mulang.1/nd)