PERSEMIAN PERPUSTAKAAN LANGKAI SEJAHTERA

Fotografer : Saudi

Ketua TP PKK Kota Palangka Raya, Avina Fairid Naparin (tengah) menggunting pita peresmian Perpustakaan Langkai Sejahtera di Kantor Kelurahan Langkai Jalan Putri Junjung Buih Kota Palangka Raya, Rabu (29/6/2022). Avina mengatakan bahwa perpustakaan kelurahan merupakan penunjang program kegiatan pendidikan seumur hidup dan literasi informasi bagi masyarakat. MC Kota Palangka Raya/Saudi/ndk

PANEN SAYURAN HIDROPONIK

Fotografer : Saudi

Ketua TP PKK Kota Palangka Raya, Avina Fairid Naparin (kanan) memanen sayuran hidroponik di Kebun PKK Kelurahan Langkai Jalan Putri Junjung Buih Kota Palangka Raya, Rabu (29/6/2022). Kebun PKK yang dikelola kader PKK Kelurahan Langkai menyediakan berbagai jenis sayuran seperti pakcoy, kangkung, sawi dan bayam yang ditanam dengan menggunakan metode hidroponik.MC Kota Palangka Raya/Saudi/ndk

Bertempat Di Kantor Kelurahan Langkai Kecamatan Pahandut Rabu (29/6/2022) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahter…

Bertempat di kantor Kelurahan Langkai, Kecamatan Pahandut, Rabu (29/6/2022). Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Palangka Raya secara resmi meresmikan Perpustakaan “Langkai Sejahtera” milik Kecamatan Langkai.

Adapun peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Ketua Tim TP-PKK Kota Palangka Raya, Avina Fairid Naparin.

Dalam kesempatan tersebut Avina menyebutkan bahwa dirinya sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh Kelurahan Langkai dimana telah membangun sebuah perpustakaan yang tentunya sangat bermanfaat bagi warga sekitar dalam menambah ilmu pengetahuan.

“Keberadaan perpustakaan ini sangat penting bagi dunia pendidikan, terutama dalam meningkatkan ilmu pengetahuan melalui buku-buku yang tersedia di ruang perpustakaan, karena dengan gemar membaca akan menambah ilmu pengetahuan dan wawasan kita,” kata Avina.

Selain itu, dengan adanya perpustakaan Langkai Sejahtera tersebut dirinya mengajak masyarakat agar gemar membaca guna menambah ilmu pengetahuan bagi anak-anak muda dan pelajar di wilayah setempat. “Dengan gemar membaca ada banyak manfaat yang bisa kita dapat. Misalnya dengan membaca kita dapat menambah wawasan kita tentang berbagai macam ilmu pengetahuan dan keterampilan,” tuturnya.
….
Selengkapnya di MC. Isen Mulang
https://mediacenter.palangkaraya.go.id

@avinafairidnaparin

Peninjauan Danau Di Kel Tumbang Tahai

Kegiatan hari ini Peninjauan danau yang ada di Kel. Tumbang Tahai setelah Pertemuan dengan Pokmawas yang ada di Kecamatan Bukit Batu

Ketua TP-PKK Palangka Raya Panen Perdana Sayuran Hidroponik Dan Ikan Lele

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Bertempat di Kelurahan Lankai Rabu (29/6/2022). Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK), Avina Fairid Naparin melakukan panen perdana ikan lele dan sayuran hidroponik jenis pakcoy dan selada.

Adapun tanaman hidroponik ini dibudidayakan oleh Kader PKK Kelurahan Langkai untuk menciptakan ketahanan pangan keluarga. Budidaya ini juga difasilitasi pemerintah daerah melalui anggaran atau dana kelurahan.

“Saya berharap pengembangan tanaman seperti ini patut menjadi contoh untuk kader PKK dan masyarakat. Karena merawatnya cukup mudah serta bisa mencukupi kebutuhan pangan keluarga,” katanya.

Selain itu, budidaya tanaman dengan sistem hidroponik mampu memberikan keuntungan secara ekonomis.

Jika ditekuni dengan baik, hasilnya pun cukup untuk menambah penghasilan bahkan bisa jadi penghasilan utama.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan yang ada di Kelurahan Langkai khususnya dalam berbagai pengembangan untuk membina kader PKK dan masyarakat sekitar melalui budidaya tanaman seperti ini,” tutupnya. MC. Isen Mulang/Nitra/wspd

Lajur Kanan Kiri Jalan Jawa Khusus Parkir Satu Lapis

 

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Tim gabungan mengadakan rapat dengan perwakilan pedagang dan Pengurus Pasar Besar untuk membahas relokasi PKL Jalan Jawa dan Bangka yang berlaku efektif per 30 Juni 2022.

Mulai Kamis pukul 06.00 WIB, kawasan Jalan Jawa dan Jalan Bangka harus steril dari PKL dan mereka dipindahkan ke lapak baru yang berlokasi di dalam blok Palangka Indah.

Mulai Kamis pagi lajur kanan kiri Jalan Jawa dan Jalan Bangka hanya untuk parkir satu lapis, sehingga ruas ini kembali sebagai fungsinya untuk lalu lalang para pengendara.

Camat Pahandut, Berlianto mengatakan untuk memaksimalkan penataan kawasan Jalan Jawa dan Jalan Bangka mulai Kamis pagi maka diperlukan penguatan pengamanan yang melibatkan personel Satpol PP, dinas perhubungan, TNI dan Polri, Rabu (29/6/2022).

Dalam rapat koordinasi ini juga dihadiri Asisten II Setda Pemko Palangka Raya, Danramil, Kasat Binmas Polresta Palangka Raya, Kabid Perdagangan, Kabid DLH, Dishub, SatpolPP, Damkar, pedagang, dan pengelola parkir.

“Pada prinsipnya penataan ini dilakukan agar kawasan Jalan Jawa dan Bangka supaya tertata lebih bagus lagi,” ucap Hamli Tulis, salah satu anggota Pengurus Pasar Besar. (MC Isen Mulang.2/wspd)

Peresmian Perpustakaan Langkai Dirangkai Dengan Panen Sayur Dan Tabur Benih Ikan

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK), Avina Fairid Naparin meresmikan Perpustakaan Langkai Sejahtera, Rabu (29/6/2022).

Acara peresmian ini juga dihadiri Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Arsip, Plt Kepala Dinas Kominfo, Camat Pahandut, Danramil Pahandut, PKK Langkai, Ketua RT, Ketua RW, dan tim literasi SMA Muhammadiyah.

Dalam sambutannya Avina berharap dengan disediakannya perpustakaan di komplek perkantoran Kelurahan Langkai ini agar masyarakat bisa mendapatkan banyak literasi membaca.

 

Pihaknya juga mengapresiasi Lurah Langkai, Sri Wanti yang gigih dalam merealisasikan perpustakaan, sehingga saat ini masyarakat lebih mudah untuk mendapatkan buku bacaan gratis.

Sri Wanti menambahkan dengan membaca buku, maka wawasan masyarakat bertambah luas, karena referensi buku yang disediakan cukup banyak dan beragam.

Di sela acara peresmian ini juga dirangkai dengan panen sayur sawi di kebun PKK serta pelepasan ribuan ikan di kolam milik PKK Kelurahan Langkai. (MC. Isen Mulang.2/wspd)

Warga Di Kelurahan Kameloh Baru Diajak Cegah Karhutla

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Aparat Kepolisian dari Polsek Sabangau, Polresta Palangka Raya terus bekerja keras dalam mencegah terjadinya Karhutla di wilayah hukumnya.

Hari ini, Rabu (29/6/2022) petugas terlihat memberikan sosialisasi untuk mencegah Karhutla kepada warga yang berada di Jalan Kameloh Permai Kelurahan Kameloh Baru.

Dengan membentangkan spanduk, aparat penegak hukum berusaha memberikan penjelasan kepada warga jika pembukaan lahan dengan cara dibakar kini merupakan sebuah tindakan yang melanggar hukum.

Kemudian, personel Polsek Sabangau ini pun mengimbau kepada masyarakat yang ada untuk berperan aktif dan bertanggungjawab dalam mencegah potensi terjadinya Karhutla.

Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng Kombes Pol Budi Santosa melalui Kapolsek Sabangau Iptu Dhini Fitriana Lestari, menyampaikan, bila pihaknya akan terus memberikan edukasi kepada semua lapisan jika Karhutla adalah tanggungjawab bersama.

“Maka dari itu dengan disampaikannya sosialisasi, kami mengimbau kepada seluruh kalangan agar berpartipasi dalam mengatasi Karhutla. Berikan laporan dengan segera bila menemukan,” tutupnya. MC. Isen Mulang/bib/Nitra/wspd

Jelang Hari Idul Adha Polresta Palangka Raya Pastikan Ketersediaan Sembako

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Menjelang Hari Raya Idul Adha pada Tanggal 9 Juli Tahun 2022 mendatang, Kepolisian Resort Kota Palangka Raya, Polda Kalteng pun mulai bergerak untuk memastikan ketersediaan stok sembako di wilayah hukumnya.

Terkait hal itu, Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Budi Santosa, pun mengarahkan Kasat Samapta, AKP Gatoot Sisworo guna menggerakkan personelnya melakukan patroli pemantauan stok sembako di kawasan pasar Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah.

“Unit Patmor Satsamapata Polresta Palangka Raya akan berpatroli guna memantau ketersediaan stok sembako, yang mana pada hari ini akan dilakukan di komplek Pasar Kahayan Jalan Tjilik Riwut,” ungkap Kasat Samapta, Rabu (29/6/2022).

Unit Patmor Satsamapta itu pun bergerak mulai pukul 11.00 WIB dengan menggunakan armada patroli roda empat, serta blusukan pada komplek Pasar Kahayan guna berdialog bersama para pedagang di sana.

“Berdasarkan hasil dialog bersama para pedagang di Pasar Kahayan, diketahui bahwa stok sembako saat ini masih relatif aman dan tersedia, terutama pada bahan pokok seperti minyak goreng,” tutur AKP Gatot dari laporan patroli Unit Patmor Satsamapta.

“Semoga ketersediaan sembako dapat terus terjaga hingga pada saat momen Hari Raya Idul Adha mendatang, sehingga tidak menimbulkan adanya potensi gangguan kamtibmas dan kelangkaan sembako,” lanjutnya.

Selain memantau ketersedian stok sembako, petugas pun juga menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) dan antisipasi tindak kriminalitas kepada para pedagang maupun masyarakat yang berada di sana.

“Mengingatkan agar tetap waspada dan berhati-hati selama beraktivitas pada kawasan pasar tersebut, sebab gangguan kamtibmas maupun tindak kriminalitas dapat terjadi kapan dan dimana saja, selama ada kesempatan bagi para pelaku kejahatan,” terang Gatoot.

Patroli itu pun berlangsung hingga sekitar pukul 14.00 WIB, yang kemudian dilanjutkan oleh Unit Patmor Satsamapta dengan melakukan hal serupa pada kawasan pasar lainnya di wilayah Kota Palangka Raya. MC. Isen Mulang/Nitra/wspd

Warga Kelurahan Langkai Di Diajak Manfaatkan Pekarangan Rumah Dengan Menanam Sayur-sayuran

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Dalam mendukung ketahanan pangan keluarga mandiri, Ketua TP PKK Kota Palangka, Avina Fairid Naparin mengajak warga kota cantik agar memanfaatkan pekarangan rumah menjadi kebun keluarga yang cantik ditanami ndengan berbagai jenis sayuran dan buah-buahan.

Hal tersebut disampaikannya ketika meresmikan Perpustakaan Langkai Sejahtera di Aula kelurahan Langkai, Rabu (29/6/2022).

Menurutnya, masyarakat harus kreatif dan inovatif memanfaatkan lahan pekarangan untuk ketahanan pangan keluarga.

“Dengan begitu masyarakat tidak selalu harus membeli melengkapi kebutuhan, karena sebagian diantaranya dapat dipenuhi secara mandiri”, kata Avina.

Dalam hal ini, kemauan serta kepekaan seseorang terhadap lingkungan sekitar akan berpengaruh serta banyak memberikan manfaat. Tidak hanya kemandirian melainkan juga memberi nilai tambah terhadap perekonomian keluarga.

“Sayang jika lahan yang ada disekitar rumah tidak dimanfaatkan. Mungkin bisa ditanami dengan beberapa jenis tanaman pelengkap kebutuhan keluarga. Karena selain untuk dikonsumsi sendiri, hasil panen juga bisa dijual ketetangga untuk menambah ekonomi keluarga”, tutupnya. MC. Isen Mulang/Nitra/wspd