14 Kabupaten/Kota Kick Off Penandatangan Kontrak Pengadaan Barang Dan Jasa Pemerintah

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah mengadakan kick off penandatantangan kontrak pengadaan barang dan jasa pemerintah dengan 13 kabupaten dan satu kota, Kamis (17/1/2019).

Kick off pengadaan barang dan jasa pemerintah melalui vidoe conference ini dipimpin Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran dari Kota Palangka Raya.

Dalam vidoe conference ini Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin mendapatkan giliran terakhir untuk menyampaikan laporan kepada gubernur.

Dalam laporannya walikota mengatakan dalam kick off ini ada 8 paket barang dan jasa yang sudah dilelang. Total nilainya mencapai Rp3,3 miliar.

“Delapan paket ini berasal dari tiga satuan organisasi perangkat daerah (SOPD),” tuturnya. Dalam kesempatan ini walikota juga meminta bantuan kepada pemerintah provinsi untuk ikut mempercepat pembangunan Kota Palangka Raya.

Salah satunya pembangunan water front city di Flamboyan bawah. Fairid mengharapkan pembangunan infrastruktur di Palangka Raya bisa berjalan cepat dan lancar dengan dibantu oleh provinsi. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *