Tim Dishub Kembalikan Posisi Barirer Di KM 7 Dan 10 Tjilik Riwut

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Gerak cepat dilakukan oleh jajaran Dinas Perhubungan Kota Palangka Raya bersama Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (B2PJN) Kalimantan untuk mengembalikan posisi barier di Km 7 dan Km 10 Jalan Tjilik Riwut pascaditabrak oleh kendaraan.

Posisi barier telah bergeser agak ke dalam, bahkan sudah melewati batas jalan yang dicat kuning, sehingga beresiko bisa ditrabak oleh kendaraan jika tidak segera dikembalikan ke posisi semula.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Palangka Raya, Alman Pakpahan mengatakan penggerseran barier ini dilakukan oleh bidang lalu lintas setelah pihaknya menerima laporan dari masyarakat.

“Barier tersebut sering ditabrak, sehingga posisinya selalu bergeser. Jadi posisinya perlu kita luruskan lagi agar memberikan rasa aman bagi pengendara,” sebut Alman, Rabu (14/9/2022).

 

Alman menuturkan tim Dishub dan B2PJN harus menurunkan beberapa personel untuk menggeser barier tersebut, karena kalau cuma ditangani 1-2 orang tidak mampu.

“Barier itu sangat berat. Jadi harus dilerjakan oleh beberapa orang dan menggunakan alat khusus serta butuh waktu cukup lama untuk menggesernya,” sebutnya.

Pihaknya menuturkan kasus barier bergeser ini sudahs sering terjadi dan sudah berulang kali kita lakukan perbaikan demi keselamatan para pengendara. (MC Isen Mulang.2/wspd)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *