Pemko Palangka Raya Akan Hadiri Rakornas Data Terpadu Th 2017 Kementerian Sosial

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Sebanyak 188 pemerintah kabupaten dan kota seluruh Indonesia akan mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) tahap II yang diadakan Kementerian Sosial 11 September 2017 di Hotel Mercure Ancol, Jakarta Utara.

Dari 188 pemerintah daerah ini salah satu pesertanya adalah Pemerintah Kota Palangka Raya. Menurut Kepala Dinas Sosial Kota Palangka Raya, Fauliansyah, rencananya dalam Rakornas ini akan dihadiri Wakil Walikota Palangka Raya, Mofit Saptono Subagio.

Tujuan Rakornas ini dalam rangka terbangunnya dukungan dan komitmen antara pemerintah pusat dan daerah untuk penanganan fakir miskin, pusat data dan informasi kesejahteraan sosial. Jadi untuk menyelesaikan masalah ini perlu dilaksanakan Rakor secara terpadu.

Dalam Rakor ini akan mengangkat tema ‘Meningkatkan Peran Aktif Pemerintah Daerah dalam Verifikasi Data Terpadu untuk Penanganan Fakir Miskin’. Rencananya Rakornas ini akan dibuka oleh Menteri Sosial Kofifah Indar Parawansa.

Fauliansyah menjelaskan dalam Rakornas nanti juga akan diserahkan data terpadu penanggulangan fakir miskin sesuai dengan Keputusan Menteri Sosial Nomor 57 Tahun 2017 kepada setiap provinsi, kabupaten, dan kota seluruh Indonesia.

Data yang diberikan tersebut merupakan data dasar untuk pelaksanaan program penanganan fakir miskin yang perlu diverifikasi dan divalidasi lagi oleh pemerintah daerah. Dengan harapan pelaksanaannya nanti tidak menimbulkan masalah.

Adapun daftar dari 188 kabupaten dan kota yang diundang dalam Rakornas nanti adalah dari Provinsi Maluku ada 11 kabupaten/kota, Provinsi Sulawesi Barat ada 6 kabupaten/kota, serta Provinsi Gorobtalo ada 6 kabupaten/kota.

Kemudian Provinsi Sulawesi Tenggara ada 17 kabupaten/kota, Provinsi Sulawesi Selatan ada 24 kabupaten/kota, Sulawesi Tengah ada 13 kabupaten/kota, Sulawesi Tenggara ada 15 kabupaten/kota, Kalimantan Barat ada 14/kabupaten/kota, Kalimantan Utara ada 5 kabupaten/kota, Kalimantan Timur ada 10 kabupaten/kota.

Selanjutnya Kalimantan Tengah ada 14 kabupaten/kota, Kalimantan Selatan ada 14 kabupaten/kota, NTT ada 22 kabupaten/kota, NTB ada 10 kabupaten/kota, Bali ada 9 kabupaten/kota, Papua Barat ada 13 kabupaten/kota, Papua ada 29 kabupaten/kota, dan Maluku Utara ada 10 kabupaten/kota. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *