Kudak Ramadan Umi Kunjungi Warga Lansia

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Pada Senin (11/4/2022) yang lalu, Wakil Wali Kota Palangka Raya Hj Umi Mastikah, mengunjungi salah satu warga lansia di kota setempat yang menderita stroke.

Saat ini lansia tersebut tinggal bersama seorang putranya, dimana pekerjaan keseharian puteranya adalah sebagai tukang servis elektronik. Dengan kondisi pandemi saat ini, maka kehidupan merekapun turut terdampak.

Menurut Umi Mastikah, warga lansia ini merupakan salah satu binaan Komda Lansia Kota Palangka Raya. “Iya, nenek ini tinggal bersama seorang putranya. Saat ini nenek menderita stroke, tentu memerlukan bantuan dan perhatian kita,” tuturnya.

Umi yang juga merupakan Ketua Komda Lansia Kota Palangka Raya mengungkapkan, sejauh ini Pemko Palangka Raya melalui komda lansia, terus berupaya meningkatkan kesejahteraan para lansia. Termasuk meningkatkan usia harapan hidup melalui pelayanan kesehatan prima bagi lansia.

“Untuk berbuat kebaikan dan kebajikan tak hanya baik dilakukan di bulan Ramadan saja, tetapi menjadi bagian dari rutinitas selama menjalani kehidupan, agar dapat mencapai keridhaan Allah SWT,” tutur Umi.

Adapun kunjungan ke warga lansia tersebut, adalah bagian dari kegiatan yang dilakukan Wakil Wali Kota Palangka Raya Hj Umi Mastikah, dalam mengisi kegiatan di bulan Ramadan yang dinamakan “Kudak Ramadan” (Kunjungan Dadakan Ramadan), dengan sasaran yang berbeda-beda setiap harinya di bulan Ramadan. (MC. Isen Mulang.1/wspd)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *