Kota Palangka Raya Raih Madya Kota Layak Anak

DPPKBP3APM Kota Palangka Raya, Pemerintah Kota Palangka Raya telah menerima penghargaan Kota Layak Anak (KLA) Tahun 2022 tingkat madya penghargaan ini diberikan Kementerian Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak (KEMENPPPA) Republik Indonesia.

Penghargaan diserahkan melalui Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Perlindungan Perempuan dan Anak Keluarga Berencana Drs. Sahdin Hasan dan disambut oleh Walikota Palangka Raya Fairid Naparin, menyampaikan rasa terimakasih kepada seluruh OPD pemerintah kota Palangka Raya yang telah berkerja keras bersinergi berupaya mewujudkan kota ramah anak dimana sebanyak 7 kabupaten dan kota dinyatakan sebagai kota layak anak tipe madya.

Dengan adanya raihan tersebut Wali Kota berharap semoga seluruh stakeholder di Kota Palangka Raya bisa terus mendukung Pemko Palangka Raya dalam mengimplementasikan KLA ini, dan semoga pencapaian dan upaya Kota Palangka Raya di tahun depan bisa mengantarkan Kota Cantik menjadi KLA tipe Nindya.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *