Hera Ajak Generasi Muda Mengisi Kegiatan Positif

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Penjabat (Pj) Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, mengajak seluruh generasi muda untuk terus menjaga kebersamaan dan menyalurkan semangat melalui kegiatan-kegiatan yang positif.

Ajakan itu ia sampaikan saat membuka secara resmi Musyawarah Daerah (Musda) VIII Pemuda Muhammadiyah Kota Palangka Raya Tahun 2023, di Hotel Neo Palangka Raya, Sabtu (2/12/2023).

Lebih lanjut dalam kesempatan itu Hera mengatakan, dengan berkegiatan positif maka secara otomatis generasi muda tdak mudah terpengaruh oleh berbagai hal negatif. Termasuk pengaruh narkoba yang hanya akan merusak generasi bangsa.

“Jangan berhenti berkreasi dan berinovasi yang positif dalam berkegiatan, sekaligus berpartisipasi mendukung pembangunan daerah,” ajaknya.

Sementara terkait Musda VIII Pemuda Muhammadiyah Kota Palangka Raya, maka Pj wali kota berharap agar keputusan yang dihasilkan Pemuda Muhammadiyah dalam Musda tersebut dapat melahirkan keputusan yang strategis, dan bermanfaat bagi masyarakat luas.

“Semangat kebersamaan harus selalu dijaga, ditumbuhkembangkan dan ditularkan kepada generasi muda lainnya. Terpenting saling memotivasi untuk memberikan sumbangsih dan berkontribusi positif bagi bangsa serta masyarakat,”ucapnya

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Plh Sekda Kota Palangka Raya, Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kota Palangka Raya, serta hadirin lainnya. (MC. Kota Palangka Raya.1/ndk)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *