Harga Ayam Kembali Normal Pasca Natal Dan Tahun Baru 2019

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Harga ayam potong sempat tidak terkendali di Kota Palangka Raya saat menyambut perayaan Natal 2019 dan tahun baru 2019.

Di hari biasa harga ayam ras sekitar Rp30-an ribu per kilo gram, namun menjelang Natal naik menjadi Rp40 ribu, bahkan puncaknya mencapai Rp48 ribu per kilo gram.

Menurut Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Palangka Raya, Ikhwanudin naiknya harga ayam potong ini karena banyaknya permintaan dari masyarakat.

Namun meroketnya harga ayam ‘kota’ ini tidak berlangsung lama. “Berdasarkan hasil pemantauan kita disejumlah pasar, harga ayam sudah turun lagi,” kata Ikhwanudin, Jumat (4/1/2018).

Dia menuturkan selama momen Natal dan tahun baru 2019 selain harga ayam yang naik juga telor dan bawang merah, sedangkan sembilan bahan pokok (Sembako) tidak naik.

Stabilnya harga ini menurutnya karena stok kebutuhan pokok disejumlah distributor cukup dan didukung dengan gencarnya pemerintah daerah melakukan operasi pasar. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *