Fairid: Peran Warga Penting Dalam Mengawasi Pembangunan

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin mengajak seluruh lapisan masyarakat agar turut berpartisipasi dalam mengawasi berbagai program pembangunan termasuk peningkatan infrastruktur di Kota Cantik.

Hal tersebut disampaikannya untuk memastikan pembangunan yang dilakukan pemerintah sesuai dengan perencanaannya dan kualitas yang ditentukan.

Karena menurutnya dalam upaya memajukan daerah keterlibatan elemen masyarakat dalam mengawasi setiap program pembangunan juga menjadi peran penting.

“Pengawasan ini agar kualitas pembangunan di daerah kita bagus dan bertahan lama. Jangan sampai karena kualitas kurang sesuai, proyek yang baru selesai ternyata tak bertahan lama,” katanya, Selasa kemarin (15/3/2022).

Dikatakannya dengan adanya peran masyarakat untuk turut mengawasi proyek pembangunan, diharapkan para kontraktor yang mendapatkan pekerjaan tersebut juga semakin bertanggungjawab.

Langkah ini diharapkan bisa membuat potensi kecurangan dalam setiap pelaksanaan program pembangunan dapat diminimalkan. Fairid pun meminta pemborong yang tengah mengerjakan proyek infrastruktur melakukan kewajibannya dengan teliti dengan cermat dan berkualitas.

Terlebih lagi, seperti kondisi wilayah Palangka Raya yang akhir-akhir ini sering diguyur hujan. Kondisi ini, menurut dia harus menjadi perhatian oleh para pelaksana pembangunan. Sementara itu, saat ini Pemko juga tengah gencar melaksanakan pembangunan proyek infrastruktur jalan dan drainase. MC. Isen Mulang/Nitra/wspd

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *