Diskominfo Kota Palangka Raya Jalin Kerjasama Dengan Diskominfo Kabupaten Sumedang

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Sebagai upaya meningkatkan pelayanan publik, Pemko Palangka Raya melalui Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo) setempat melakukan penandatanganan perjanjian kerjasama dengan Diskominfo Kabupaten Sumedang bertempat di Kantor Bupati Sumedang, Jawa Barat, Senin (23/10/2023).

Penandatanganan perjanjian kerjasama ini dilakukan langsung oleh Kepala Diskominfo Kota Palangka Raya, Saipullah dan Kepala Diskominfo Kabupaten Sumedang, Bambang Rianto.

Kerjasama ini bertujuan untuk memajukan penyelenggaraan sistem pemerintahan berbasis elektronik (SPBE) di lingkungan Pemerintah Kota Palangka Raya. Sebagai langkah awal, Diskominfo Kota Palangka Raya akan mengadopsi penerapan sistem digital pada Command Center Kabupaten Sumedang.

“Langkah ini akan membawa Kota Palangka Raya ke tingkat yang lebih tinggi dalam pelayanan publik dan pengelolaan administrasi pemerintahan. Kami berkomitmen untuk memajukan sistem pemerintahan berbasis elektronik,” ungkap Saipullah.

Di sisi lain, Bambang mengatakan bahwa pihaknya sangat mendukung upaya Kota Palangka Raya dalam mengadopsi sistem digital Command Center Pemkab Sumedang.

“Ini adalah kerjasama yang akan membawa manfaat bagi kedua belah pihak,” tutur Bambang.

Lanjut Saipullah, adopsi sistem digital dari Command Center Kabupaten Sumedang akan membantu Kota Palangka Raya dalam meningkatkan efisiensi dan pelayanan kepada masyarakat. Penerapan teknologi ini juga memungkinkan pengelolaan data yang lebih baik dan respon yang lebih cepat dalam situasi darurat.

“Dengan semangat kerjasama yang kuat, kami berharap bahwa penerapan SPBE ini akan membawa manfaat besar bagi kedua pemerintah daerah dan masyarakat,” pungkasnya. (MC. Kota Palangka Raya/as)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *