Dalam Rangka Memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) Tahun 2024 Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palangka Raya…

Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) tahun 2024, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palangka Raya menggelar sosialisasi dan edukasi tentang pengurangan penggunaan kantong plastik sekali pakai.

Kegiatan yang diberi nama “Gerakan Cantik Tanpa Plastik (Gerakan Batik)” ini digelar di Pasar Kahayan dan Pasar Besar Kota Palangka Raya, Senin (19/2/2024).

Dalam kegiatan tersebut, DLH Kota Palangka Raya membagikan sebanyak 1.000 bakul purun kepada para pembeli. Tujuan dari pembagian bakul purun ini adalah untuk mendorong masyarakat agar beralih dari penggunaan kantong plastik sekali pakai ke kantong belanja yang ramah lingkungan.

Kepala DLH Kota Palangka Raya, Ahmad Zaini menyampaikan pentingnya penggunaan bakul purun dalam upaya pengurangan kantong plastik sekali pakai.

“Penggunaan bakul purun ini sangat bermanfaat selain mengurangi penggunaan kantong plastik, bakul purun juga dapat digunakan berulang kali sehingga mencegah pencemaran lingkungan,” ujarnya.

Dalam pelaksanaan Gerakan Batik ini, DLH Kota Palangka Raya bekerja sama dengan DLH Provinsi Kalimantan Tengah, UPTD Pasar Kota Palangka Raya, relawan, serta pengurus Bank Sampah yang ada di Kota Palangka Raya.

Ahmad Zaini berharap melalui kegiatan ini akan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungan, sehingga tercipta lingkungan yang bersih dan sehat untuk generasi mendatang.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *