Aksi Bersih Sampah Di Kawasan Flamboyan Bawah

 

MEDIA CENTER, Palangka Raya โ€“ Tim gabungan Kecamatan Pahandut, Kelurahan Langkai dan BNNP Kalimantan Tengah melaksanakan aksi bersih sampah di kawasan Flamboyan Bawah Kota Palangka Raya, Jumat (13/1/2023).

Kerja bakti membersihkan lingkungan dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang sehat, bebas dari kotoran, sampah dan rumput.

Lurah Langkai, Sri Wanti saat mengikuti kegiatan ini mengatakan dengan lingkungan yang sehat, kita tidak akan mudah terserang berbagai penyakit. Kebersihan lingkungan juga sangat berpengaruh terhadap kenyamanan, keindahan dan keasrian lingkungan.

โ€œTujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk membersihkan lingkungan kawasan Flamboyan Bawah agar selalu asri dan nyaman bagi kita semua. Karena di musim pancaroba seperti saat ini banyak penyakit yang timbul. Sehingga melalui kegiatan ini, setidaknya kita bersama-sama telalh berusaha mengurangi sumber penyakit dari lingkungan yang kotor,โ€ ucapnya.

Kegiatan aksi bersih sampah ini melibatkan warga sekitar untuk bersama-sama dengan pemerintah setempat dalam menjaga kebersihan lingkungan sekitar khususnya di kawasan Flamboyan Bawah.

Yuliati berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berkala sehingga mampu memperkuat jalinan kerjasama antar warga sekitar dalam melestarikan kawasan lingkungan yang bersih dan sehat.

Kegiatan aksi bersih sampah ini dilaksanakan mulai pukul 07.00 WIB yang diawali dengan kegiatan jalan sehat bersama dan turut dihadiri Kepala BNN, Camat Pahandut serta tokoh masyarakat. (MC Kota Palangka Raya/Gusti/ndk)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *