Wali Kota Palangka Raya Komitmen Sukseskan Kejuaraan Dunia UCI MTB Eliminator World Cup 2022

MEDIA CENTER, Palangka Raya- Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin menyebutkan bahwa dirinya berkomitmen untuk mensukseskan pelaksanaan Kejuaraan Dunia Union Cycliste Internationale (UCI) Mountain Bike (MTB) Eliminator World Cup 2022.

Bentuk dari komitmen tersebut salah satunya dilakukan oleh Wali Kota Palangka Raya dengan meninjau langsung beberapa tempat yang akan dijadikan lokasi pelaksanaan kejuaraan tersebut dengan didampingi oleh Sekda Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu. Minggu (15/8/2020) malam.

Diketahui penyelenggaraan Union Cycliste International (UCI) Mountain Bike (MTB) Eliminator World Cup 2022 akan diadakan pada tanggal 28 Agustus 2022 bertempat di Kompleks Stadion Tuah Pahoe, Jalan Cilik Riwut Km. 5,5 Kota Palangka Raya.

“Saya selaku Wali Kota Palangka Raya turut berkomitmen dalam mensukseskan gelaran acara tersebut dan memastikan Kota Palangka Raya siap menerima tamu dengan keindahan dan estetikanya”, kata Fairid, Senin (15/8/2022).

Selain itu, Fairid juga berharap agar OPD terkait mulai berbenah menjaga estetika/keindahan Kota Palangka Raya, menjaga kebersihan sampah, menyiapkan dan membersihkan tempat Pariwisata.

Pada kesempatan tersebut Wali Kota juga terlihat berbincang sekaligus memberikan peringatan kepada para pelaku usaha/pemilik bangunan agar senantiasa menjaga kebersihan sampah sekitaran bangunan dan jangan membangun bangunan yang tidak sesuai IMB atau tidak sesuai dengan GSB.

Turut hadir dalam peninjauan tersebut, Asisten 2 Setda Kota Palangka Raya, Kadis PUPR Kota Palangka Raya, Kadishub Kota Palangka Raya, Kadis DLH Kota Palangka Raya, Kadis Perkimtan Kota Palangka Raya, serta Plt. Kadisbudparpora Kita Palangka Raya. MC. Isen Mulang/Prokom/Nitra/wspd

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *