Tantangan Dalam Pembelajaran Yang Dihadapi Pada Masa Pandemi Yakni Bagaimana Mengurangi Dampak Hilangnya Pembelajaran Ba…

Tantangan dalam pembelajaran yang dihadapi pada masa pandemi yakni bagaimana mengurangi dampak hilangnya pembelajaran bagi para murid, khususnya anak-anak PAUD.

Kurikulum Merdeka merupakan salah satu upaya untuk menghadapi tantangan tersebut. Hal ini terbukti mampu mengurangi dampak hilangnya pembelajaran di masa-masa pandemi.

Program Istana Aladin Paud Terpadu Al-Ghazali Modern School Palangka Raya adalah implementasi dari Merdeka Belajar, dan Merdeka Mengajar. Kegiatan ini disambut baik oleh Bunda Paud Kota Palangka Raya, Avina Fairid Naparin.

“Saya mengapresiasi dan menyambut baik kegiatan Istana Aladin ini,” ungkap Avina dalam sambutannya di Palangka Raya, Sabtu (20/08/2022).

“Adapun kemarin, tepatnya tanggal 17 Agustus kita memperingati Hari Jadi Republik Indonesia ke-77, diharapkan dapat meningkatkan kembali semangat persatuan dan kesatuan kita sebagai bagian dari bangsa Indonesia”, ujarnya.

“Saya berharap kegiatan ini agar dapat berjalan baik kedepannya, terus berkarya dan berinovasi untuk kemajuan Bangsa Indonesia terkhususnya di Kota Cantik Palangka Raya.”

@avinafairidnaparin

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *