Produk Herbal Khas Kalteng Diminati Masyarakat Luar Negeri

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Berawal dari kegemaran dan hoby meracik bumbu- bumbu dapur sejak umur 9 Tahun, Ermina Komala Dara seorang perempuan kelahiran Kota Palangka Raya 53 Tahun silam mampu membuat produk-produk herbal dan kecantikan yang sangat diminati masyarakat domestik dan manca negara, hal ini diungkapkanya saat ditemui awak Media Center di kediamanya, Jumat (07/09/2018)

Produk herbal seperti obat tetes, bedak (kasai bisa), masker, lulur, pupuk organik bahkan menembus pasar internasional seperti nepal, malaysia, filipina dan paraguai.

”Dalam sebulan penghasilan pribadi berkisar Rp.50 juta sampai dengan Rp.60 Juta”, ungkapnya, karena untuk produk-produknya sendiri ada yang diproduksi secara pribadi dan juga dikerjasamakan dengan perusahaan.

Produk herbal yang dihasilkan ini merupakan hasil pengamatan dari kearifan lokal masyarakat dayak dalam memperlakukan alam sekitarnya sehingga saya berpikir kenapa tidak pengetahuan tersebut diangkat untuk dapat membantu sesama, tambahnya.

Selain sebagai pengusaha produk herbal khas kalteng, saya juga sering diundang baik untuk mengajar di tingkat lokal maupun di luar negeri.

Untuk saat ini, rumah produksinya masih ada di daerah jawa kedepanya saya ingin membuat rumah produksi di kalteng 

Harapanya ia ingin membangun dan berkarya untuk kemajuan kalteng, saya ingin kalteng lebih maju dari daerah- daerah lain di Indonesia, bahkan saya  bercita- cita ingin membangun sekolah alam supaya dapat menyalurkan pengetahuan dan kearifan lokal masyarakat dayak kepada generasi muda saat ini, tutupnya ( MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *