Plh Sekda Kota Palangka Raya Sahdin Hasan Menghadiri Acara Penutupan Musabaqah Tilawatil Qur’an Dan Hadits (MTQH) XXXI…

Plh. Sekda Kota Palangka Raya, Sahdin Hasan menghadiri acara Penutupan Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadits (MTQH) XXXI Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2023, bertempat di Lapangan Sampuraga Pangkalan Bun Kabupaten Kotawaringin Barat, Jumat (24/11/2023) malam.

Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadits (MTQH) XXXI Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Tahun 2023 ditutup secara resmi oleh Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran.

Dalam sambutannya, Gubernur menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada Kabupaten/Kota yang berhasil meraih prestasi dan menjadi yang terbaik. “Hendaknya prestasi tersebut dipertahankan dan bahkan lebih ditingkatkan untuk meraih prestasi pada ajang perlombaan yang lebih tinggi lagi, yaitu MTQ Nasional XXX yang di Samarinda, Kalimantan Timur pada tahun 2024,” harap Gubernur.

Sedangkan kepada para peserta yang belum meraih juara, Gubernur berharap mereka tidak kecewa, berkecil hati, menyerah, atau berputus asa, namun tetap berusaha terus-menerus untuk berlatih dan belajar. “Sebab, kesempatan dan keberhasilan untuk menjadi yang terbaik selalu terbuka di masa yang akan datang,” ujarnya.

Kabupaten Kobar meraih Juara Umum pada event kali ini, disusul Kabupaten Kotawaringin Timur di posisi kedua, Kabupaten Barito Utara di posisi ketiga, Kota Palangka Raya di posisi keempat, dan Kabupaten Kapuas di posisi kelima.

Hadir dalam Penutupan MTQH tersebut antara lain Anggota DPR RI Dapil Kalteng yang juga Ketua DAD Kalteng Agustiar Sabran; Ketua TP PKK Kalteng Ivo Sugianto Sabran; Pj. Bupati Kobar, Budi Santosa; Pj. Bupati Sukamara, Kaspinor; Pj. Bupati Lamandau, Lilis Suriani; unsur Forkopimda, Kakanwil Kemenag Provinsi Kalteng, serta sejumlah undangan lainnya.

#pemerintahkotapalangkaraya

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *