Kecamatan Jekan Raya Gelar Operasi Pasar Minyak Goreng Murah

MEDIA CENTER, Palangka Raya- Pemerintah Kota Palangka Raya bekerjasama dengan PT Citra Borneo Utama menggelar operasi pasar minyak goreng murah di 5 titik lokasi di wilayah Kecamatan Jekan Raya.

Adapun pasokan minyak goreng yang disediakan di lima lokasi tersebut dengan rincian Kecamatan Jekan Raya sebanyak 5000 liter, Kelurahan Palangka 5000 liter, Kelurahan Menteng 5000 liter, Kelurahan Petuk Katimpun 3000 liter dan Kelurahan Bukit Tunggal sebanyak 5000 liter.

Camat Jekan Raya, Sri Utomo menyebutkan keberadaan operasi pasar murah tersebut diharapkan dapat membantu masyarakat mendapatkan minyak goreng dengan harga yang murah di tengah kelangkaan saat ini.

“Saya berharap dengan adanya operasi pasar minyak goreng murah ini, masyarakat Kota Cantik Palangka Raya khususnya Kecamatan Jekan Raya dapat terbantu terutama mendapatkan minyak goreng dengan harga yang cukup murah”, kata Sri Utomo ketika dibincangi awak media saat melakukan pendampingan operasi pasar minyak goreng di Halaman Kantor Kecamatan Jekan Raya, Rabu (16/3/2022).

Selain itu, dirinya menyampaikan apresiasi kepada PT Citra Borneo Utama (CBU) selaku pengelola pasar murah minyak goreng tersebut karena sangat membantu warga masyarakat Kecamatan Jekan Raya.

“Terima kasih kepada PT CBU yang telah menggelar operasi pasar murah ini, ke depannya saya berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut untuk masyarakat kota cantik,” tuturnya.

Adapun minyak goreng dijual dengan harga Rp11.500 per liter, dimana masing-masing kepala keluarga bisa memperoleh minyak goreng maksimal 5 liter. Sementara itu, untuk pelaku usaha UMKM bisa memperoleh lebih dari 5 liter.

Kenyataanya akhir-akhir ini di Kota Palangka Raya minyak goreng sulit didapat, kalaupun ada harganya relatif mahal.

“Seperti yang kita ketahui, akhir-akhir ini untuk mendapatkan minyak goreng di kota Palangka Raya cukup sulit. Bahkan beberapa warga sudah kami tanyakan, mereka mengaku mengalami kesulitan untuk memperoleh minyak goreng kalau pun ada itu cukup mahal. Jadi, bagi warga masyarakat Jekan Raya silahkan membeli minyak goreng di pasar murah yang telah kami sediakan cukup bawa kartu keluarga saja,” tutur Sri Utomo.

Sri Utomo berharap semoga dengan adanya keberadaan operasi pasar minyak goreng murah di Kota Cantik ini dapat membantu meringankan beban perekonomian masyarakat terutama dalam hal mendapatkan minyak goreng dengan harga yang cukup murah. MC. Isen Mulang/Nitra/Andika/ndk

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *