Gubernur Dan Walikota Perhatikan Kesehatan Titi Wati

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Pemberitaan Titi Wati perempuan dengan berat lebih dari 300 kilo gram ternyata tidak hanya menyita masyarakat biasa, namun juga mengundang perhatian kepala daerah.

Bahkan karena pedulinya agar Titi Wati bisa normal kembali, maka Walikota Palangka Raya Fairid Naparin langsung memerintahkan tim dinas kesehatan untuk mengeceknya.

Pengecekan itu dilakukan guna mengetahui kondisi kesehatan Titi Wati yang menyewa rumah di Jalan G Obos XXV, Gang III Jalan Bima, Palangka Raya.

Selain walikota, respon cepat juga dilakukan Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran. Gubernur juga memerintahkan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah, Suyuti Samsul untuk segera menangani Titi Wati.

“Saya sudah meminta pa Suyuti untuk mengurusnya,” tulis gubernur, Rabu (9/1/2019). Saat ini Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya dan Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah sedang koordinasi untuk melakukan penanganan operasi Titi Wati.

Pihak dinas kesehatan juga sudah melakukan koordinasi dengan RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya. Salah satunya akan mendatangkan 6 dokter ahli dari Bali untuk mengoperasi Tuti Wati.

“Biaya operasi sepenuhnya ditanggung pemerintah. Saat ini tinggal menunggu persetujuan pihak keluarga untuk melakukan operasi,” ucap Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya, drg Andjar Hari Purnomo. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *