Damkar Sosialisasi Pencegahan Kebakaran Hingga Tingkat RT

 

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Palangka Raya mengadakan sosialisasi pencegahan kebakaran di Kantor Kecamatan Pahandut, Rabu (9/11/2022).

Pelatihan yang dihadiri oleh Camat Pahandut, Berlianto ini juga mengundang seluruh lurah, Damang, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas, ketua RT, dan RW.

Kepala DPKP Palangka Raya, Gloriana Aden mengatakan dasar pelaksanaan kegiatan yakni Surat Edaran Walikota Palangka Raya Nomor 364.1/723/DPKP/Bid.I/VIII/2020 tanggal 27 Agustus 2020 tentang Antisipasi Bahaya Kebakaran.

Kemudian Instruksi Walikota Palangka Raya Nomor 364.1/369/DPKP/Bid.I/V/2021 tanggal 31 Mei 2021 tentang Gerakan Terpadu Pemberdayaan Masyarakat Dalam Rangka Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran.

Selanjutnya Keputusan Walikota Palangka Raya Nomor 188.45/361/2022 tentang Pembentukan Tim Terpadu Layanan Nomor Tunggal Panggilan Darurat 112.

Gloriana mengatakan model pencegahan kebakaran yang dilakukan yakni melalui penyebarluasan informasi berupa brosur, sosialisasi FAIRID UMI SIAGA 112 Layanan Kegawat Daruratan Kota Palangka Raya dan peragaan fire safety kepada masyarakat dan ketua RT/RW.

Diharapkan melalui sosialisasi ini masyarakat lebih peduli dengan potensi bahaya kebakaran, karena dalam beberapa Minggu terakhir ini di wilayah Kota Cantik sering terjadi kebakaran. (MC Isen Mulang.2/ndk)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *