Palangka Raya Dapat Giliran Tahap III Penerima Bantuan Pangan Non Tunai

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Bantuan pangan non tunai (BPNT) dari Kementerian Sosial telah dimulai sejak 2017, namun tidak semua daerah di seluruh Indonesia langsung menerima program ini, tetapi bertahap.

Khusus masyarakat Kota Palangka Raya direncanakan baru akan menerima program BPNT ini ditahap III 2018. Kabar ini disampaikan Kepala Dinas Sosial Kota Palangka Raya, Fauliansyah, Jumat (29/12/2017).

Fauliansyah mengatakan nantinya setiap bulan bantuan pangan yang diberikan pemerintah kepada keluarga penerima manfaat (KPM) melalui E-Warong (elektronik warung gotong royong) atau pedagang yang bekerja sama dengan Bank HIMBARA (Himpunan Bank Negara seperti BTN, BNI, BRI dan Mandiri).

“Program BPNT ini diberikan untuk mengurangi beban pengeluaran dan memberian nutrisi yang lebih seimbang kepada KPM secara tepat sasaran dan tepat waktu,” ujarnya.

Tujuan lainnya adalah dalam rangka meningkatkan efektivitas dan ketepatan sasaran penyaluran bantuan sosial serta untuk mendorong keuangan inklusif.

Adapun manfaat program BPNT ini juga memberikan banyak pilihan dan kendali kepada KPM tentang kapan, berapa, jenis, dan kualitas bahan pangan dengan preferensi.

Selain itu dengan program ini pemerintah melalui Kementerian Sosial mendorong usaha eceran rakyat untuk melayani KPM dan memberikan akses jasa keuangan kepada KPM.

Dijelaskan, dalam program BPNT ini nanti semua warga kurang mampu yang mendapatkan bantuan sosial dari pemerintah hanya bisa mendapatkan bahan pangan melalui toko E-Warong.

Setiap KPM akan mendapatkan kartu. Dimana kartu itu fungsinya sama seperti ATM, karena setiap bulan akan diisi oleh pemerintah, namun uangnya harus dibelanjakan lewat E-Warong. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *