185 Peserta Tes CPNS Pemko Lulus

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Plt Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Palangka Raya, Mesliani Tara menyampaikan pengumuman hasil akhir tes penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) di lingkungan Pemerintah Kota Palangka Raya telah dilakukan. 
Berdasarkan data yang di dapat, dari 202 formasi CPNS yang dibuka di dapat 185 peserta lulus.

“Hasil akhir seleksi CPNS integrasi dari tes SKD dan SKB, ditetapkan 185 formasi pelamar sudah terisi. Namun masih menyisakan 17 formasi masih kosong,” ungkap Mesliani,  Selasa (08/01/2019)

Dijelaskan, untuk 17 formasi. yang kosong tersebut lebih disebabkan tidak ada pelamar yang mendaftar dan sebagian lagi pelamar tidak dapat memenuhi kuota yang disediakan. 

Seperti formasi untuk dokter spesialis tidak ada yang mendaftar karena terbentur batasan usia maksimal 35 tahun. Formasi dokter gigi yang disediakan ada 12 namun yang lulus hanya 6 orang hingga menyisakan kuota. 

Selanjutnya formasi pengelola pengujian kendaraan ada 2 formasi yang disediakan, namun tidak ada yang mendaftar. Kemudian untuk penguji kendaraan bermotor yang lulus 2 dari 3 formasi yang ada. Sementara untuk peserta K2 tidak ada yang lulus. 

“Formasi yang kosong akan tetap dikosongkan hingga ada arahan lebih lanjut dari pusat,” jelas Mesliani.

Untuk tahap selanjutnya, tambahnya lagi, maka bagi  para peserta yang lulus diwajibkan untuk memenuhi persyaratan berkas fisik yang diperlukan, hingga minggu ketiga bulan Januari 2019 ini. 

“Peserta bisa mendapatkan informasi melalui website BKPP Kota Palangka Raya, atau bisa langsung datang berkonsultasi di Kantor BKPP selama jam kerja,” pungkasnya. (MC. Isen Mulang.1/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *