Si-LANCIP Alat Uji Kendaraan Bermotor Pada Layanan Uji Kir Milik Dishub Kota Palangka Raya Dilakukan Kalibrasi Oleh Pe…

Si-LANCIP,,,Alat uji kendaraan bermotor pada layanan uji kir milik Dishub Kota Palangka Raya dilakukan kalibrasi oleh petugas kalibrasi dari BPTD Kelas II Kalimantan Tengah @bptdkelasii_kalteng , selasa (17/10/2023).
.
Kegiatan kalibrasi ini dilakukan 1 tahun sekali bertujuan untuk menjaga keakurasian alat uji.
.
Kalibrasi adalah proses pengecekan dan pengaturan akurasi dari alat ukur dengan cara membandingkan nya dengan standar/tolak ukur. Kalibrasi diperlukan untuk memastikan bahwa hasil pengukuran yg dilakukan akurat dan konsisten dengan instrumen lainnya.
Kalibrasi alat uji ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari pelayanan kepada masyarakat dan berdasarkan pada Peraturan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat nomor : SK2405/AJ.402/DRDJ/2014 tentang Standard Operasional Prosedur Pelaksanaan Kalibrasi Peralatan Pengujian Bermotor.
.
Dengan diterimanya Surat Keterangan Hasil Kalibrasi (SKHK) ini akan menjadikan semangat baru bagi petugas penguji Dishub Kota Palangka Raya untuk melaksanakan pelayanan pengujian kendaraan bermotor, karena hasil dari pengujian sudah tidak diragukan lagi keakuratannya.
.
Sesuai dengan peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia nomor 19 tahun 2021 tentang pengujian kendaraan bermotor pasal 53 ayat (1) “Untuk menjamin keakurasian peralatan uji berkala sebagaimana dimaksud dalam pasal 49 wajib dilakukan kalibrasi secara berkala 1 (satu) tahun sekali. Selain itu Kalibrasi peralatan pengujian kendaraan bermotor juga merupakan salah satu syarat guna memenuhi persyaratan akreditasi terhadap Unit pelaksana uji berkala di setiap daerah.
.
Dengan adanya kalibrasi ini, hasil uji kendaraan dapat kami pertanggungjawabkan. Kami juga memberikan kemudahan kepada warga misalnya jika kondisi kendaraan yang di uji kir tidak sesuai standar, kami merekomendasikan agar pemilik memperbaiki dulu kendaraannya. Setelah bagus baru diuji kembali.
.
HUBUNGI KAMI :
0812-5526-7427
0812-5882-8002
0852-4912-7377
.
Like❤
Koment💬
Shareeee🚀🚀🚀

#dishubkotapalangkaraya
#dishub
#PemkotPalangkaRaya
#pelayanangratis
#silancip
#menghubungkanpalangkaraya

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *