Rabu (3/1/2024) Pj Wali Kota Palangka Raya Hera Nugrahayu Menghadiri Acara Rapat/Coffee Morning Untuk Memastikan Kondi…

Rabu (3/1/2024) Pj. Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu menghadiri acara Rapat/Coffee Morning untuk memastikan Kondisi Keamanan dan Ketertiban Menjelang Pelaksanaan Pemilu Tahun 2024, bertempat di Hotel Best Western.

Acara Coffee Morning ini diawali dengan pemberian Piagam Penghargaan dari Pemerintah Kota Palangka Raya kepada Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Kalimantan Tengah, FKPD Kota Palangka Raya, Kepala Bulog Kanwil Kalimantan Tengah, Kepala BPS Kota Palangka Raya, DAD, FPK, FKUB, dan FKDM.

Penghargaan ini diberikan kepada pihak terkait dalam upaya membantu Pemerintah Kota Palangka Raya menangani inflasi, meningkatkan perekonomian, memberikan rasa aman, serta membangun Kota Palangka Raya menjadi kota yang maju, rukun dan sejahtera.

Dalam sambutannya Pj. Wali Kota menyampaikan bahwa pada tanggal 14 Februari 2024 akan dilaksanakan pemilihan legislatif dan Pilpres, pelaksanaan tersebut merupakan sarana kedaulatan rakyat, yang dilaksanakan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.

Hera menghimbau agar seluruh stakeholder dapat memperkuat komitmen, menyamakan persepsi, menciptakan stabilitas politik yang kondusif, agar pelaksanaan pemilu 2024 di wilayah Kota Palangka Raya dapat berjalan dengan lancar aman serta sukses.

Turut hadir dalam acara, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Kalimantan Tengah, Kepala Bulog Kanwil Kalimantan Tengah, FKPD Kota Palangka Raya, Asisten, Kepala OPD di lingkup Pemerintah Kota Palangka Raya, Kepala BPS Kota Palangka Raya, KPU, Bawaslu, FKUB, FKP, FKDM, DAD serta tamu undangan lainnya.

#pemerintahkotapalangkaraya
#pjwalikotapalangkaraya
@hera.husain

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *