Wilayah Kalteng Diguyur Hujan Disertai Petir

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Badan Metreologi, Klematologi, dan Geofisika (BMKG) Palangka Raya melaporkan dalam beberapa hari ke depan wilayah Kalimantan Tengah masih dilanda hujan.

Namun kategori hujan bervariasi, mulai dengan intensitas sedang dan lebat. Namun rata-rata hujan yang terjadi selalu disertai petir dan angin kencang. 

Berdasarkan laporan Info Cuaca Kalteng dari BMKG Palangka Raya hujan di wilayah Kalimantan Tengah sejak Jumat (27/4/2018) terjadi mulai pukul 14.09 WIB hingga pukul 16.00 WIB.

Siang hari wilayah yang diguyur hujan adalah daerah Barito dan barat Kalimantan Tengah seperti Seruyan, sedangkan malam harinya giliran Palangka Raya, Katingan, Kotawaringin Timur, dan Seruyan yang diguyur hujan hingga dini hari, Minggu (28/4/2018).

“Kemudian untuk siangnya mulai pukul 08.00 WIB hujan mengguyur sebagian wilayah Palangka Raya, Sampit, Pulang Pisau, dan Kapuas,” tulis Forecaster BMKG Palangka Raya.

BMKG juga memprediksi potensi hujan ini akan berlangsung hingga pukul 17.30 WIB. Karena itu masyarakat Kalimantan Tengah dihimbau untuk lebih waspada terhadap potensi hujan yang disertai petir. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *