Walikota Hadiri Peresmian Kantor IJTI Kalteng

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Walikota Palangka Raya HM Riban Satia bersama Wakilnya Mofit Saptono Subagio menghadiri acara peresmian kantor Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Kamis (17/8/2017).

Acara peresmian kantor IJTI Kalteng yang terletak di Jalan Haji Ikap ini dilakukan oleh Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran. Secara simbolis acara peresmian kantor wartawan ini dilakukan dengan pemotongan nasi tumpeng.

Hadir pula Kapolda Kalteng Brigjen Pol Anang Revandoko dan beberapa kepala satuan organisasi perangkat daerah (SOPD) dari provinsi. Acara peresmian kantor IJTI Koordinator Daerah (Korda) Kalteng ini juga dihadiri Ketua Umum IJTI pusat, Yadi Hendriana.

Dalam sambutannya gubernur sangat mengapresiasi sekali atas kehadiran organisasi khusus wartawan televisi ini. Dia berharap ke depannya para wartawan televisi bisa bermitra dengan pemerintah daerah dalam rangka membangun Kalimantan Tengah yang lebih baik lagi.

Bagi gubernur, keberadaan wartawan atau media dianggap sebagai mata, kaki, dan tangan. Kenapa? dengan mata, maka pemimpin pemerintahan akan mengetahui semua yang terjadi di daerahnya baik itu sesuatu yang baik dan buruk.

Dengan adanya wartawan menurut gubernur pemerintah daerah bisa melihat kelebihan dan kekurangan terhadap program yang sudah dilaksanakan atau belum. Jika ada yang kurang, maka pemimpin daerah bisa segera merespon dengan cara membuat program perbaikan.

“Melalui rekan-rekan media elektroniklah bisa melihat keberadaan masyarakat-masyarakat yang tidak bisa dilihat oleh gubernur. Nah harapan saya IJTI tidak hanya sebatas mitra, tapi sebagai keluarga dalam rangka membangun supaya Kalteng terbebas dari kemiskinan, bebas dari kebodohan, dan bebas dari keterisolasian,” katanya.

Sementara itu Walikota Palangka Raya Riban Satia menyambut positif hadirnya organisasi khusus wartawan televisi ini. Walikota juga mengatakan keberadaan media tidak bisa dipisahkan dari pemerintah, karena perannya sebagai corong pemerintah untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat.

Sama halnya dengan pandangan gubernur, walikota juga mengatakan keberadaan media, khususnya wartawan televisi dianggap sebagai mitra pemerintah, karena fungsinya bisa memberikan informasi yang kemudian bisa dijadikan dasar untuk pengambilan keputusan. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *