TP PKK Palangka Raya Gelar Rakor Bahas Program Kerja 2018

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Tim Penggerak PKK Kota Palangka Raya mengadakan rapat koordinasi (Rakor) untuk membahas program yang akan dilaksanakan di tahun anggaran 2018, Senin (4/12/2017).

Rakor yang dilaksanakan di Ruang Peteng Karuhei II ini dibuka oleh Asisten II Setda Kota Palangka Raya, Rahmadi HN mewakili walikota yang berhalangan hadir karena ada kesibukan lain.

Rakor ini diikuti oleh seluruh kader PKK dari kelurahan dan kecamatan. Selain itu pula dihadiri beberapa kepala satuan organisasi perangkat daerah (SOPD), termasuk lurah dan camat.

Ketua TP PKK Kota Palangka Raya, Ny Norlina Riban Satia mengatakan selain membahas program kerja 2018, dalam Rakor ini pengurus PKK juga mengevaluasi program yang telah dilaksanakan di 2017.

Adapun program PKK Palangka Raya yang sudah dilaksanakan meliputi 10 program pokok PKK di antaranya Hatinya PKK, Dasa Wisma, pemberdayaan ekonomi keluarga, dan pola asuh anak serta remaja.

Norlina menjelaskan semua kegiatan yang dilaksanakan tersebut sesuai hasil rapat koordinasi nasional (Rakornas) ke-8. Selain itu PKK juga menjalin kerja sama dengan SOPD untuk melaksanakan programnya.

Hanya saja diakui tidak semua SOPD lingkup Pemerintah Kota Palangka Raya mau diajak kerja sama dengan PKK, padahal bentuk kerja sama yang ditawarkan berupa kegiatan, bukan minta anggaran.

Meski ada SOPD mau diajak kerja sama, namun terkadang merepotkan bagi PKK. Misalnya jika kegiatan PKK, sehingga butuh pengamanan dari Satpol PP dan dinas perhubungan, namun mereka minta honor, sedangkan anggaran untuk pengamanan tidak ada.

“Saya berharap kondisi seperti ini jangan sampai terulang lagi dikepemimpinan ketua PKK periode berikutnya, karena masa jabatan saya akan berakhir,” ucapnya.

Sebagai istri walikota dua periode, Norlina mengatakan menjadi seorang pengurus atau ketua PKK harus banyak berkurban. Bahkan yang didapat adalah tekor, karena setiap ada kegiatan harus keluar duit sendiri, sedangkan anggarannya tidak ada. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *