Tim Siaga Bencana Kelurahan Kalampangan Cek Kesiapan Peralatan Cegah Karhutla

 

MEDIA CENTER, Palangka Raya-Tim siaga bencana Kelurahan Kalampangan yang dibentuk oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Palangka Raya melakukan pemeriksaan alat pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di halaman kantor Kelurahan Kalampangan.

Bersama Tim Serbu Api Kelurahan (TSAK), tim mencoba alat penyemprotan air yang digunakan untuk pemadaman.

Lurah Kalampangan Yunita Martina, Jumat (10/6/2022) mengatakan bahwa pemeriksaan dilakukan untuk memastikan kondisi semua peralatan dalam keadaan baik dan siap digunakan saat musim kemarau tiba.

β€œPengecekan alat dilakukan secara rutin dan memastikan alat bekerja dengan optimal apabila diperlukan, ini sebagai bentuk kesiapsiagaan mencegah kebakaran hutan dan lahan,” ucapnya.

Yunita menambahkan sebagai bentuk sinegritas, Kelurahan Kalampangan juga dibantu Babinsa, Bhabinkamtibmas dan tim TSAK untuk bekerja sama dalam upaya mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan khususnya di wilayah Kelurahan Kalampangan.

Di sisi lain ketua tim siaga bencana kelurahan Kalampangan, Haruji menyampaikan pelaksanaan tugas pemadaman kebakaran hutan dan lahan bisa berjalan dengan baik apabila alat berfungsi dengan baik dan akan secara berkala dilakukan pemeriksaan.MC Isen Mulang/Kel Kalampangan/Gusti/ndk

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *