Tim Putri Kabupaten Kobar Juarai Lomba Lagu Daerah

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Tim Putri Kabupaten Kotawaringin Barat, juarai lomba lagu daerah untuk menggunguli 13 peserta Kabupaten/Kota lainya, kamis (03/04/2018)

Lomba yang diselenggarakan di Gedung GOR Pananjung Tarung, Jalan Maluku, Kabupaten Kapuas ini merupakan salah satu kegiatan yang diperlombakan di Festival Budaya Isen Mulang Tahun 2018

Untuk  lomba lagu daerah ini dibagi menjadi 2 kategori yaitu untuk kategori putra dan kategori putri, dan untuk setiap peserta akan membawakan lagu wajib dan juga lagu pilihan, ungkap Herbunyi K Sitinjak saat di temui awak media center Isen Mulang.

Lagu Wajib yang dipilih panitia berjudul CILIK RIWUT, Ciptaan  Gerhard Gere, dipilihnya lagu wajib tersebut dengan maksud dan tujuan memberikan kesempatan kepada musisi Kalimantan Tengah untuk mengekspresikan kepiawaiannya dalam hal menciptakan lagu dan olah vokal dalam rangka mengangkat dan memperkenalkan potensi seni suara dan seni musik di Provinsi Kalimantan Tengah.

Adapun untuk keputusan pemenang ini akan menjadi keputusan mutlak 3 dewan juri, yakni Anwar, Gerhard dan Adelina, tambahnya.

Kriteria penilaian lomba lagu daerah meliputi tidak boleh menggunakan alat musik elektrik kecuali untuk alat musik akustik, antara nada dan lirik harus seimbang.

Secara simbolis penghargaan kepada seluruh pemenang diserahkan secara langsung oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Propinsi Kalimantan Tengah, Guntur Talajan (MC. Isen Mulang/ engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *