SOSIALISASI BUDAYA BACA BERSAMA DUTA BACA KOTA PALANGKA RAYA DAN MOBIL KELILING KE TBM RANSEL BUKU

Dispursip_Palangka Raya, Pada Senin, 23/05/2022 Dinas Perpusytakaan dan Kearsipan Kota Palangka Raya melalui Bidang Perpustakaan bersama Duta Baca Kota Palangka Raya Tahun 2021 dan mobil keliling melaksanakan sosialisasi budaya baca ke Taman Bacaan Masyarakat ( TBM ) Ransel Buku yang berada di Kelurahan Petuk Katimpun, Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangka Raya

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Perpustakaan Hj.Lily Hadianie, SE, M.AP beserta rombongan dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Palangka Raya. Pengelola Taman Bacaan Masyarakat ( TBM ) Ransel Buku, Fery Irawan menyambut baik bersama anak-anak TBM. Fery Irawan sendiri merupakan sosok pemuda berprestasi penggiat literasi di Kota Palangka Raya.Beliau dinobatkan  sebagai Pemuda Pelopor  Tingkat Nasional Tahun 2017 bidang pendidikan mewakili Kota Palangka Raya.Tidak berhenti disitu saja prestasi membanggakan lainnya di Tahun 2021 yaitu mendapatkan penghargaan Nugra Jasadharma Pustaloka pada Gemilang Perpustakaan Nasional dalam kategori masyarakat penggiat literasi.

Dalam kegiatan tersebut, rombongan dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Palangka Raya disambut dengan penampilan apik anak-anak TBM Ransel Buku dalam tarian tradisional Kalimantan Tengah,bercerita,menyanyi bersama dan kegiatan mendongeng yang dipersembahkan oleh Kak Riethma untuk anak-anak TBM Ransel Buku.

Menutup acara,dalam sambutannya Kepala Bidang Perpustakaan Hj.Lily Hadianie, SE, M.AP mengapresiasi atas prestasi yang diperoleh pengelola TBM Ransel Buku dan harapan Beliau minat baca di Kota Palangka Raya semakin meningkat dengan adanya Taman Bacaan Masyarakat ( TBM ) sehingga mampu menjangkau seluruh lapisan masyarakat di Kota Palangka Raya .Tak lupa pula dalam kesempatan tersebut Hj.Lily Hadianie, SE, M.AP bersama Duta Baca Kota Palangka Raya mensosialisasikan Pemilihan Duta Baca Kota Palangka Raya Tahun 2022 yang telah dibuka pendaftarannya pada 18 Mei 2022 sampai dengan 8 Juni 2022. Peserta Lomba dapat mendaftar dengan mengisi Biodata  Peserta  Unduh format formulir di tautan berikut ini:  https://bit.ly/formulirpildubacapky  atau   Melalui Panitia Lomba di Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Palangka Raya. Jl. Diponegoro No. 58 Palangka Raya 73111. Salam Literasi

      

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *