SOPD Diminta Pasang Umbul-Umbul Sambut HUT Kota Palangka Raya

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Puncak peringatan HUT Kota Palangka Raya ke-61 dan HUT Pemerintah Kota Palangka Raya ke-53 akan dilaksanakan 17 Juli 2018, sehingga tinggal lima hari lagi.

Meski demikian suasana untuk menyambut dua momen bersejarah ini masih belum terlihat, karena belum ada umbul-umbul yang terpasang di sudut-sudut kota maupun lokasi perkantoran.

Karena itu Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya, Rojikinnor meminta kepada kepala satuan organisasi perangkat daerah (SOPD) untuk segera memasang umbul-umbul di sekitar kantornya.

Permintaan Rojikinnor ini disampaikan saat memimpin rapat ke-IV membahas persiapan HUT Pemerintah Kota Palangka Raya dan Hari Jadi Kota Palangka Raya di Ruang Peteng Karuhei II, Rabu (11/7/2018).

Kemudian Rojikinnor memerintahkan bagian sekretariat untuk memasang umbul-umbul di luar seperti dibeberapa jalan protokol, sehingga wajah kota terlihat meriah untuk menyambut HUT kota.

Dalam rapat ini Sekda juga meminta kepada seluruh panitia yang sudah ditunjuk untuk siap melaksanakan, termasuk mencari sumber pendanaan untuk mendanai beberapa kegiatan lomba yang akan dilaksanakan untuk memeriahkan HUT kota.

Terkhusus kepada Kabag Umum Setda Kota Palangka Raya, Titing juga diwanti-wanti untuk mengkomunikasikan pejabat dari mana saja yang akan hadir saat HUT, sehingga tempat menginap sudah disiapkan, termasuk kesiapan keprotokolerannya. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *