Sekolahkan 5 Anggota Satpol PP Jadi Penyidik

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Tahun ini Satpol PP Kota Palangka Raya akan sekolahkan lima anggotanya untuk mengikuti pendidikan sebagai penyidik pegawai negeri sipil (PPNS).

Diklat dilakukan di Bandung, Provinsi Jawa Barat selama sekitar tiga bulan. Dari lima anggota Satpol PP tersebut dua di antaranya sekolah dibidang intelejen.

Dari lima anggota ini satu orang di antaranya adalah Kasatpol PP Kota Palangka Raya, Benhur Pangaribuan yang akan belajar soal penyidikan bersama dua kepala bidang.

“Jadi nanti total ada 7 orang yang memiliki sertifikat sebagai PPNS, kalau sekarang cuma dua orang, jadi tidak maksimal dalam melakukan penindakan,” ucapnya, Senin (10/6/2019).

Benhur mengakui kegiatan dinasnya sejak Januari hingga Juni 2019 ini belum maksimal, karena sebagian anggaran difokuskan untuk membiayai sekolah anggotanya sebagai PPNS.

Dia berjanji dengan cukupnya personil PPNS, maka kegiatan Satpol PP ke depannya lebih maksimal lagi, tinggal melakukan koordinasi dengan aparat penegak hukum lainnya. (MC. Isen Mulang)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *