Rp2 Miliar Dana BOSDA SD Dan SMP Untuk Hapus Pungutan Komite

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Walikota Palangka Raya terpilih, Fairid Naparin dan Wakilnya Umi Mastikah akan menepati janjinya untuk menghapus uang pungutan komite di sekolah.

Menurut Sektretaris Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Subandi mulai tahun anggaran 2019 pemerintah kota di bawah kepemimpinan Fairid-Umi akan mengalokasikan anggaran Rp2 miliar.

Dana sebesar ini menurut Subandi masuk dalam pos anggaran bantuan operasional sekolah daerah (BOSDA) yang dikelola Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya.

“Di 2019 semua sekolah dasar negeri (SDN) dan sekolah menengah pertama negeri (SMPN) akan mendapat bantuan BOSDA. Soal besarnya bantuan tergantung kebutuhan sekolah,” ucap Subandi, Kamis (2/8/2018).

Subandi menyebut dana BOSDA sebesar Rp2 miliar ini diperkirakan masih belum mencukupi untuk membantu semua SDN dan SMPN di Kota Palangka Raya, sehingga perlu ditambah.

Nantinya pemerintah kota akan menambah jumlah anggaran BOSDA, tapi secara bertahap, sehingga kebutuhan dana operasional sekolah benar-benar bisa ditutupi oleh BOSDA tersebut. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *