Pasarkan Produk UMKM Palangka Raya Kerja Sama Dengan Bandara

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Dinas Koperasi dan UKM Kota Palangka Raya akan menjalin kerja sama dengan Bandara Tjilik Riwut untuk memasarkan produk kerajinan UMKM.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Palangka Raya, Afendie mengatakan bandara merupakan pintu gerbang untuk masuk atau keluarnya orang dari luar maupun dari Kalimantan.

Karena itu menurutnya lokasi bandara sangat strategis untuk membantu pelaku usaha dalam memasarkan produk UMKM. Apalagi saat ini dinasnya sudah membuat aplikasi online untuk menjual produk UMKM.

“Begitu ada tamu masuk Palangka Raya cukup lihat melalui play store ketik SI ROMI sudah bisa melihat prosuk apa saja yang ingin dibeli,” ucapnya, Kamis (14/2/2019).

Afendie mengatakan saat ini dinasnya terus mensosialisasikan layanan SI ROMI kepada pelaku usaha, termasuk pelaku kerajinan, sehingga diharapkan produknya bisa dijajakan di bandara.

Saat ini dinasnya terus membina UKM yang produknya telah dijajakan disejumlah toko modern, karena sampai saat ini produk UKM juga cukup laris dijual. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *