Legislator Kaji Banding Teknis Pengelolaan Perusda

MEDIA CENTER, Palangka Raya โ€“ DPRD Palangka Raya beberapa waktu lalu, menerima kunjungan kerja dari anggota panitia khusus (Pansus) DPRD Kabupaten Nias Barat, Provinsi Sumatera Utara.

Kunker yang dipimpin langsung Ketua DPRD Nias Barat, Evolut Zebua, bertujuan untuk mendalami lebih jauh mengenai pengelolaan perusahaan umum daerah.

โ€œIya, beberapa waktu lalu kami ada menerima kunker anggota Pansus DPRD Kabupaten Nias Barat. Mereka ingin mencari bahan evaluasi bagi pengelolaan perusahan umum daerah,โ€kata anggota Komisi B DPRD Palangka Raya, H M Khemal Nasery, Kamis (21/7/2022).

Disampaikan Khemal,
kunker DPRD Nias Barat itu, bukan hanya soal menentukan status badan hukum saja yang harus dikaji, tapi juga bisnis plan, potensi lapangan hingga potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD).

โ€œBanyak materi yang kami diskusikan dalam pertemuan kunker itu sebagai masukan bagi perusahaan umum daerah. Kurang lebih hampir mirip. Khususnya dalam hal meningkatkan PAD,โ€ ujarnya.

Adapun sebelumnya Ketua DPRD Kabupaten Nias Barat Evolut Zebua menuturkan, kunjungan kerja pihaknya ke Kota Palangka Raya adalah untuk kaji banding terkait prospek pengembangan Perusahaan Daerah (Perusda), dalam peningkatan perekonomian daerah.

โ€œKami melihat Perusda di Palangka Raya sudah berjalan. Karenanya kami ingin menggali tentang teknis pengelolaan atau manajemen perusda. Kami ingin tahu seperti apa,โ€ pungkasnya. (MC. Isen Mulang.1/wspd)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *