Ketua Dekranasda Ajak Warga Bantu Promosikan Produk Lokal

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Dalam rangka mendukung serta mengembangkan perekonomian para pelaku IKM dan UMKM di Kota Palangka Raya, Ketua Dekranasda Kota Palangka Raya, Avina Fairid Naparin mengajak warga Kota Cantik Palangka Raya dapat turut berperan membantu para pelaku usaha dalam mempromosikan produk-produk lokal ke masyarakat luar.

Hal ini disampaikannya saat membacakan sambutan pada acara peresmian Handycraft Gallery Dekranasda Kota Palangka Raya di Jalan G Obos Kota Palangla Raya, Minggu (28/5/2023) malam.

Dikatakan Avina, dengan membantu mempromosikan produk-produk lokal, berati kita sudah membantu pemerintah dalam mendorong pertumbuhan ekonomi khususnya bagi para pelaku IKM dan UMKM setempat.

“Oleh sebab itu, mari kita bantu para pelaku usaha ini mempromosikan produk-produk mereka ke masyarakat luar. Misal kalau ada tamu-tamu dari luar, ada yang hendak mencari cendera mata dan sebagainya,” kata Avina.

Avina menyebutkan, Dekranasda Kota Palangka Raya sendiri terus berupaya dalam mengembangkan IKM dan UMKM itu sendiri. Namun demikian, peran serta masyarakat juga sangat dibutuhkan. (MC Kota Palangka Raya/Nitra/ndk)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *