Kemenkominfo Sediakan Akses Internet Gratis Untuk Daerah 3T

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kemenkominfo) akan menyediakan bantuan akses internet gratis untuk 3T, hal ini disampaikn Rizal, Sub Bidang Kerjasama Lintas Daerah Kemenkominfo dalam paparanya pada Asistensi dan Supervisi Penyusunan Dokumentasi Perencanaan Pembangunan.

Kegiatan yang difasilitasi oleh Ditjen Bangda Kementrian Dalam Negeri, dilaksanakan selama 1 hari, Rabu (12/09/2018) diikuti Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian dari kabupaten/kota dan provinsi yang telah melaksanakan pemilihan kepala daerah (Pilkada).

Daerah 3T merupakan daerah tertinggal, terdepan dan terluar di Indonesia. Sebagian besar daerah 3T menjadi gerbang tapal batas Indonesia.

Letak daerah yang berada jauh dari ibukota provinsi menjadikan pertumbuhan ekonomi menjadi terhambat dikarenakan pembangunan infrastruktur yang belum merata. 

Namun disisi lain, daerah 3T menyimpan keelokan yang sudah tidak dimiliki oleh daerah dengan peradaban yang tinggi, diantaranya kekayaan budaya yang menjadi ciri khas dan keunikan masing-masing daerah, Kearifan lokal dan budaya masih sangat di junjung di daerah 3T.

Untuk daerah yang tidak termasuk dalam 3T, kemenkominfo sudah melaksanakan kajian untuk dapat diberikan akses internet gratis, namun di prioritaskan untuk wilayah 3 T terlebih dahulu, tutupnya (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *