GOJEK Palangka Raya Diluncurkan 17 Desember 2018

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Senin 17 Desember 2018 layanan ojek online atau GOJEK akan diluncurkan di Palangka Raya. Hadirnya GOJEK ini menambah daftar layanan transportasi online di Kota Palangka Raya.

Peluncuran ojek online ini akan dilakukan pukul 10.00 WIB di kantor operasional GOJEK Jalan Diponegoro Nomor 5-6 RT 01 RW 05, Kelurahan Langkai, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya.

Vice President GOJEK Regional Indonesia Bagian Timur, Anandita Danaatmadja memastikan acara peluncuran GOJEK ini akan dihadiri oleh Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin.

Anandita menggatakan dengan hadirnya GOJEK di Palangka Raya sebagai penyedia layanan on demand berbasis aplikasi terbesar di Indonesia bisa memberdayakan sektor informal.

“Di Palangka Raya, GOJEK hadir merangkul pemain ojek lokal sekaligus mendorong pelaku UMKM, khususnya UMKM kuliner untuk bisa go online,” tulisnya, Jumat (14/12/2018).

Dia menegaskan kehadiran GOJEK di Palangka Raya diharapkan bisa membantu warga dalam memenuhi kebutuhan sehari-harinya seperti layanan transportasi, layanan antar makanan, pengantaran logistik, dan layanan pembayaran non tunai.

“Kemudahan atas hadirnya GOJEK diharapkan bisa dirasakan oleh seluruh masyarakat Kota Palangka Raya khususnya dan masyarakat Kalimantan Tengah pada umumnya,” tandasnya. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *