DPRD Barito Timur Belajar Perda Jamkesda Ke Palangka Raya

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Anggota DPRD Kabupaten Barito Timur melakukan kunjungan kerja ke DPRD Kota Palangka Raya, Kamis (31/5/2018) pagi.

Kedatangan mereka langsung disambut oleh Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit Karyawan Yunianto bersama Anggota Komisi C DPRD Palangka Raya, Surileli.

Kedatangan rombongan DPRD Barito Timur ke Kota Cantik ini dalam rangka belajar Peraturan Daerah tentang Penyelenggaraan Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda).

Rencananya DPRD Kabupaten Barito Timur ingin memaksimalkan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat, karena selama ini masih banyak warga miskin di Kabupaten Barito Timur yang belum ter-cover BPJS Kesehatan

“Sampai saat ini tidak semua masyarakat miskin terakomodir dalam program kesehatan. Saya lihat di televisi bahwa di Palangka Raya program Jamkesdanya cukup baik, makanya kami ke sini,” tutur Anggota DPRD Barito Timur.

Dijelaskan, sampai saat ini baru ada sekitar 26.000 warga Barito Timur yang sudah mendapatkan program asuransi kesehatan dari pemerintah daerah.

Anggaran yang dikeluarkan Pemkab Barito Timur untuk membayari premi asuransi ini sekitar Rp.8 miliar per bulan. Hanya saja program ini masih berupa kebijakan dari pemda tanpa ada koordinasi dengan DPRD.

Sementara itu Sigit K Yunianto menyarankan kepada DPRD Kabupaten Barito Timur untuk membuatkan Perda terkait pengalokasian anggaran program Jamkesda, sehingga payung hukumnya jelas. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *