Dema IAIN Palangka Raya Kumpulkan Dana Untuk Korban Gempa Di Palu

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Musibah gempa bumi dan Tsunami yang terjadi di Palu, Donggala dan Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah juga menggugah para mahasiswa yang tergabung dalam organisasi Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palangka Raya untuk melakukan penggalangan dana.

Hasil penggalangan dana cukup fantastis. Totalnya mencapai Rp51.036.150. Dana sebesar ini terkumpul tidak hanya dari aksi penggalangan dana di jalan, tetapi juga dari kalangan kampus dan transfer lewat rekening. 

Rinciannya yakni bantuan dari musisi IAIN Palangka Raya sebesar Rp2.500.000, Pasca Sarjana IAIN Palangka Raya Rp2.451.200, dan civitas akademika IAIN Palangka Raya Rp3.661.100.

Kemudian dari donatur transfer rekening sebesar Rp1.572.500 dan penggalangan dana di jalan Rp40.851.350 (hari pertama Rp18.476.450, hari kedua Rp13.382.200, dan hari ketiga Rp8.992.700).

Dalam rilisnya Ketua Dema IAIN Palangka Raya, Akhmad Kamil Rizani mengatakan dana hasil penggalangan ini kemudian akan dikirim kepada Tim Tanggap Darurat Gempa Palu dan Donggala pada Biro Umum Sekretariat Jenderal Kementerian Agama. (MC. Isen Mulang/ foto. Prokom/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *