Berita Kota Palangka Raya

ATRAKSI MEMUKUL BEDUG

Fotografer : Purba Andika

Peserta melakukan atraksi memukul bedug pada kegiatan pawai takbir keliling di Bundaran Besar Kota Palangka Raya, Selasa (9/4/2024). Dalam rangka menyambut Idulfitri 1445 H, Pemerintah Provinsi Kalteng menggelar pawai takbir keliling yang diikuti perangkat daerah, ormas dan masyarakat setempat. MC Kota Palangka Raya/Purba Andika/nd

Pemkot Sediakan Rusun Gratis Bagi Warga Terdampak Kebakaran

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu bersama instansi terkait melaksanakan rapat terbatas di aula Puskesmas Pahandut Kota Palangka Raya, Senin (8/4/2024).

Hal ini dilaksanakan Pj Wali Kota Palangka Raya beserta jajaran selepas meninjau langsung lokasi kebakaran di Jalan Rindang Banua Gg Sayur Kelurahan Pahandut.

Sebagai tindak lanjut penanganan korban terdampak kebakaran di Jalan Rindang banua tersebut, Pemkot akan menyediakan dan memfasilitasi rusun gratis yang akan digunakan bagi warga terdampak musibah.

“Untuk tindak lanjut penanganan warga terdampak kebakaran di Jalan Rindang Banua, Pemkot akan menyiapkan rusun untuk dihuni bagi warga korban kebakaran selama tiga bulan gratis,” ucap Hera Nugrahayu.

Hera Nugrahayu menginstruksikan kepada jajaran terkait agar segera menindaklajuti arahan tersebut mengingat posko kebakaran yang didirikan saat ini hanya berlangsung selama tiga hari.

Dirinya mengungkapkan Pemerintah harus hadir untuk melayani warga yang terkena musibah, dan saat ini Pemko Kota Palangka Raya berkomitmen serius dalam penanganan korban Kebakaran dan mengeveluasi ke depan agar kejadian ini tidak terulang kembali.

Sebagai informasi berdasarkan data posko BPBD Kota Palangka Raya, musibah kebakaran yang tejadi mengakibatkan 34 rumah hangus terbakar, 50 KK yang terdiri dari 167 jiwa termasuk lansia, anak-anak, balita mengungsi dan saat ini posko pengungsi dipusatkan di terminal Mihing Manasa. (MC Kota Palangka Raya/Gusti/nd)

Momen Idulfitri Perkuat Silaturahmi Dalam Filosofi Huma Betang

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Setelah berpuasa selama satu bulan penuh, kini umat Islam di seluruh dunia termasuk di Kota Palangka Raya, bersiap menyambut datangnya hari kemenangan, yaitu hari raya Idulfitri 1445 Hijriah.

“Saya mengajak masyarakat Kota Palangka Raya, mari kita jadikan momen Idulfitri untuk memperkuat tali silaturahmi, sekaligus untuk menjunjung filosofi Huma Betang,” ungkap Penjabat (Pj) Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, Senin (8/4/2024) di Palangka Raya.

Lebih lanjut Pj Wali Kota, selama ini hari raya Idulfitri selalu dirayakan semua umat muslim dengan nilai-nilai kemajemukan dan keberagaman.

Terlebih di Kota Palangka Raya sendiri, nilai-nilai toleransi dalam beragama telah dibuktikan dengan saling dukung dalam menghargai segala perbedaan.

“Contohnya pada pelaksanaan Safari Ramadan dan Safari Natal yang menjadi agenda rutin dari Pemerintah Kota Palangka Raya, dalam pelaksanaannya ada penguatan pada masing-masing umat yang merayakan,” tambahnya.

Namun terlepas dari itu sambung Hera, hendaknya dalam menyambut perayaan Idulfitri 1445 Hijriah ini, seluruh elemen masyarakat dapat menjaga keamanan dan ketertiban kota. Terutama saling menjaga dan mengawasi lingkungan masing.

“Bagi warga kota yang akan mudik lebaran, dan pada saatnya akan balik lagi pasca lebaran, diharap dapat menjaga keselamatan di perjalanan,” pungkasnya. (MC. Kota Palangka Raya.1/ndk)

Pemko Palangka Raya Pastikan Optimal Bantu Korban Kebakaran

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Masyarakat Kota Palangka Raya kembali dikejutkan dengan peristiwa kebakaran yang terjadi pada Minggu (7/4/2024) malam lalu, di Gang Sayur RT 01 RW 27 dan RT 02, 03 RW 11 (komplek Puntun), Kelurahan Pahandut, Kota Palangka Raya.

Akibat musibah kebakaran ini, sebanyak 133 jiwa harus kehilangan tempat tinggal, karena rumah yang mereka tempati selama ini hangus terbakar.

“Kepada saudara-saudara kita yang mengalami musibah kebakaran di Puntun, tetaplah bersabar dan Insyaallah Pemerintah Kota Palangka Raya akan memberikan solusi terbaik,” kata Penjabat (Pj) Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, Senin (8/4/2024) di Palangka Raya.

Dikatakan Hera, Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya berupaya cepat dalam penanganan warga yang terkena musibah kebakaran tersebut.

Seperti menyiapkan posko pengungsian di belakang Puskesmas Pahandut dan di halaman terminal Mihing Manasa.

“Sejauh ini sebagian besar dari warga korban kebakaran sudah mengungsi di posko pengungsian yang disiapkan tersebut,” ungkapnya.

Sementara itu sambung Hera, BPBD, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan dan pihak Kelurahan Pahandut, terus berupaya memenuhi segala kebutuhan para korban kebakaran.

“Semoga situasi ini dapat segera pulih dan warga dapat kembali pada kehidupan dan aktivitas normal. Kejadian ini tentu menjadi pelajaran agar masyarakat lebih waspada terhadap potensi kebakaran. Terlebih tinggal di kawasan padat penduduk,” tutupnya. (MC. Kota Palangka Raya.1/ndk)

DWP Dispursip Salurkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Musibah kebakaran yang menghanguskan 26 rumah di Gang Sayur, Kelurahan Pahandut Kota Palangka Rayay mengundang simpati dari berbagai kalangan.

Salah satunya dari Dharma Wanita Persatuan (DWP) pada Dinas Perpustakaan dan Arsip (Dispursip) Kota Palangka Raya. Mereka dengan cepat menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran.

Kepala Dispursip Kota Palangka Raya, Benhur Pangaribuan mengatakan bantuan yang diberikan berupa beras, mie instan, roti, dan aneka sembako lainnya.

Benhur mengatakan bantuan yang disalurkan memang tidak seberapa, namun setidaknya bisa meringankan beban para korban yang saat ini sedang kesusahan.

“Semoga para korban tabah menghadapi cobaan ini karena peristiwa ini memang tidak kita inginkan terjadi,” ucap Benhur yang juga mantan Kepala Satpol PP Kota Palangka Raya ini, Selasa (9/4/2024).

Disampaikan akibat kebakaran ini mengakibatkan 133 jiwa harus kehilangan tempat tinggal. Saat ini mereka ada yang mengungsi dan menumpang di rumah sanak saudaranya. (MC Kota Palangka Raya.2/ndk)

BUKA PUASA BERSAMA PEMPROV KALTENG

Fotografer : Gusti

Seorang anak berdoa sebelum berbuka puasa di Bundaran Besar Kota Palangka Raya, senin (8/4/2024). Kegiatan ini dalam rangka buka puasa bersama yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah yang diikuti masyarakat setempat. MC Kota Palangka Raya/Gusti/nd

BAWA TAKJIL BUKA PUASA

Fotografer : Gusti

Dua anak-anak membawa takjil buka puasa di Bundaran Besar Kota Palangka Raya, senin (8/4/2024). Kegiatan ini dalam rangka buka puasa bersama yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah yang diikuti masyarakat setempat. MC Kota Palangka Raya/Gusti/nd

BAGIKAN TAKJIL BERBUKA PUASA

Fotografer : Gusti

Petugas (kiri) membagikan takjil buka puasa kepada warga di Bundaran Besar Kota Palangka Raya, senin (8/4/2024). Kegiatan ini dalam rangka buka puasa bersama yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah yang diikuti masyarakat setempat. MC Kota Palangka Raya/Gusti/nd

SAPA WARGA TERDAMPAK KEBAKARAN

Fotografer : Gusti

Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu (kanan) menyapa warga terdampak kebakaran di Jalan Rindang Banua Kota Palangka Raya, Senin (8/4/2024). Kebakaran terjadi pada 7 April 2024 pukul 17.30 WIB menghanguskan puluhan rumah berbahan kayu. Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan Polresta Palangka Raya. MC Kota Palangka Raya/Gusti/nd

Pj Wali Kota Palangka Raya Tinjau Lokasi Kebakaran Jalan Rindang Banua

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu meninjau lokasi kebakaran di jalan Rindang Banua, Gang Sayur Kota Palangka Raya, Senin (8/4/2024).

Meski kebakaran tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, namun menyebabkan puluhan rumah terbakar dan warga terdampak saat ini memilih mengungsi ke lokasi yang aman.

Sembari meninjau lokasi kebakaran, Hera Nugrahayu menyempatkan berbincang kepada warga sebagai bentuk empati atas musibah yang terjadi minggu malam.

Dirinya menyampaikan rasa prihatin atas musibah yang terjadi, dan menyampaikan saat ini Pemerintah Kota Palangka Raya berupaya dalam penanganan warga terdampak dan berharap agar musibah ini tidak terulang kembali.

“Saya atas nama pribadi turut prihatin atas musibah yang terjadi, semoga warga yang terdampak kebakaran bisa sabar, ikhlas dan kuat menghadapi cobaan ini,” ucapnya.

Hera menambahkan saat ini Pemkot Palangka Raya berupaya optimal dalam penanganan warga, baik itu pelayanan kesehatan, distribusi konsumsi dan pelayanan yang diperlukan di posko pengungsian.

Menurutnya hal ini dilakukan untuk memastikan kebutuhan dasar warga terdampak kebakaran terpenuhi dengan baik.

Selain meninjau lokasi kebakaran, Hera Nugrahayu bersama perangkat daerah terkait menyerahkan bantuan paket sembako untuk meringankan beban warga yang dilanda musibah kebakaran tersebut. (MC Kota Palangka Raya/Gusti/ndk)