23 Perwira Perkeretaapian Kembali Ke Kalimantan Tengah

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Peringatan upacara Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) 2017 menjadi momen sejarah bagi para wisudawan dan wisudawati Diploma III Perkeretaapian asal Provinsi Kalimantan Tengah.

Di Harhubnas 2017 atau mulai Senin (18/9/2017) ke-23 Perwira Transportasi Bidang Perkeretaapian ini mulai mengabdi sebagai Tenaga Ahli Perkeretaapian dan Tenaga Operasional Perkeretaapian di Provinsi Kalimantan Tengah.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Tengah, Ati Mulyati, SE menuturkan latar belakang adanya lulusan Perwira Perkeretaapian ini atas dasar kebijakan gubernur periode sebelumnya yang ingin menyiapkan SDM perkeretaapian.

Sebab sebelumnya Provinsi Kalimantan Tengah sedang mengusulkan proyek rel kereta api di seluruh kabupaten dan kota. Di sisi lain Pemprov Kalimantan Tengah juga harus menyediakan SDM perkeretaapian dalam rangka menyambut hadirnya akomodasi perkeretaapian.

Ati Mulyati menuturkan para Perwira Perkeretaapian ini merupakan putra putri terpilih dari kabupaten dan kota di Provinsi Kalimantan Tengah yang selama tiga tahun telah mengikuti pendidikan dan pelatihan di Sekolah Tinggi Transportasi Darat.

Ia menceritakan penyediaan SMD Perkeretaapian ini berdasarkan kesepakatan bersama antara Kementerian Perhubungan dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah tentang Pendidikan dan Pelatihan Bidang Transportasi.

Kemudian perjanjian antar Sekolah Tinggi Transportasi Darat dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah tentang Pemenuhan Kebutuhan SDM bidang Perhubungan Darat.

Dijelaskan setelah ditandatanganinya seluruh kesepakatan dan perjanjian itu maka Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Tengah mulai melaksanakan sosialisasi ke seluruh kabupaten dan kota untuk memberikan informasi tentang adanya seleksi penerimaan calon taruna khusus jurusan D III Perkeretaapian dengan seluruh biaya ditanggung Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah.

Setelah mengikuti tahapan seleksi administrasi, kesehatan, kesapmaptaan, psikotes, dan wawancara akhirnya diterima 25 anak. Tapi seiring berjalannya waktu ada dua taruna yang mengundurkan diri dan tidak mampu mengikuti pendidikan sampai akhir, sehingga tersisa 23 taruna.

Ke-23 Taruna ini kemudian mengikuti tes kompetensi dasar (TKD) sebagai syarat tersedianya formasi menjadi CPNS. Tes ini dilaksanakan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) pada 20 Desember 2016 dan 21-23 Maret 2017 dengan hasil 18 Taruna lulus seleksi TKD.

Sedangkan 5 Taruna lainnya akan mengikuti tes lanjutan pada Oktober 2017. Pada Agustus 2017 para Taruna ini mengikuti pendidikan yang terdiri dari akademik, kesapmaptaan, esktrakulikuler (bahasa Inggris dan marching band), KKN, dan PKL diseluruh daerah wilayah operasi kereta api Indonesia dengan menyusun kertas kerja wajib sebagai salah satu syarat kelulusan.

Akhirnya diwisudalah ke-23 Taruna ini dengan indeks terbaik didapat oleh Ongky Dwi Prasetya dengan nilai 3,58 dengan predikat kelulusan ‘dengan pujian’.

Selain itu pada 14 September 2017 Taruna Fadjrin Akbar dapat penghargaan juara II lomba penelitian transportasi regional di Pontianak 2017 yang mewakili Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah. (MC. Isen Mulang/engga)

Peringatan HUT PMI Dan Harhubnas Provinsi Kalteng Digabung Jadi Satu

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Palang Mareh Indonesia (PMI) dan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) tingkat Provinsi Kalimantan Tengah digabung menjadi satu, Senin (18/9/2017).

Upacara peringatan HUT PMI dan Harhubnas yang dipusatkan di halaman kantor Gubernur Kalimantan Tengah Jalan RTA Milono Km 1 Palangka Raya ini dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Habib H Said Ismail.

Karena digabung maka peserta upacara HUT PMI dan Harhubnas ini terlihat banyak. Peserta upacara berasal dari pengurus PMI, seluruh aparatur sipil negara (ASN) dinas perhubungan provinsi dan kota dan ASN dari SOPD lainnya.

Dalam upacara ini juga diikuti para kepala satuan organisasi perangkat daerah (SOPD), Satpol PP, para Perwira Transportasi D III Perkeretaapian dan komunitas sepeda ontel yang anggotanya merupakan para pensiunan ASN.

Hanya saja upacara peringatan HUT PMI dan Harhubnas tingkat provinsi ini tidak ada kegiatan yang lain diadakan selain upacara. Seusai wakil gubernur membacakan sambutan Ketua Umum PMI dan Menteri Perhubungan, upacara peringatan pun selesai.

Pada upacara peringatan HUT PMI dan Harhubnas tingkat provinsi, wakil gubernur membacakan sambutan ketua Umum PMI dan Menteri Perhubungan.

Sementara itu khusus jajaran Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Tengah dan Kota Palangka Raya dilanjutkan acara makan-makan dan hiburan organ tunggal di kantor Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Tengah di Jalan S Parman.

Di sini para ASN dinas perhubungan dan para Perwira Transportasi D III Perkeretaapian menikmati hidangan sambil mendengarkan alunan lagu yang dibawakan oleh artis lokal. Sesekali para senior juga menyumbangkan lagu. (MC. Isen Mulang/engga)

Peringatan HUT PMI Ke-72 Di Kawasan Wisata Flamboyan Bawah

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Palang Merah Indonesia (PMI) ke-72 Kota Palangka Raya diadakan di lokasi wisata Flamboyan Bawah, Minggu (17/9/2017).

Upacara HUT PMI ini dipimpin oleh Staf Ahli Walikota Palangka Raya, Supriyanto mewakili Walikota Palangka Raya Riban Satia yang berhalangan hadir.

Selain dihadiri Sekretaris PMI Provinsi Kalimantan Tengah, dr Tiel Djabar juga dihadiri Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya, dr Andjar Hari Purnomo.

Hadir juga mantan Walikota Palangka Raya Nahson Taway, Kepala Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya, Yudinantir, dan beberapa kepala SOPD lingkup Kota Palangka Raya.

Dalam laporannya Ketua PMI Kota Palangka Raya, H. Rusliansyah mengatakan peserta upacara HUT PMI kali ini diikuti 37 kelompok Palang Merah Remaja (PMR) seluruh Kota Palangka Raya.

Setiap PMR diwakili 10 anggota. Mereka ditunjuk untuk mewakili sekolahnya yang telah membentuk PMR aktif. Dalam HUT PMI ini juga diikuti lima sukarelawan dari perguruan tinggi. 

“Kami juga mengundang lurah dan camat, karena semua elemen-elemen ini merupakan mitra PMI yang siap secara sukarela membantu dan melayani persoalan kemanusian,” katanya.

Maka dari itu Rusliansyah mengucapkan terima kasih dan memberikan penghargaan yang tinggi kepada semua elemen tersebut yang selama ini telah baik bersinergi dengan PMI Palangka Raya. (MC. Isen Mulang/engga)

Dirlantas Polda Kalteng Diceburkan Ke Kolam Tanda Perpisahan

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Suasana lomba memancing ikan yang diadakan Polda Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) cukup meriah, Sabtu (16/9/2017) pagi.

Sambil menunggu kail pancing dipatok ikan, para peserta lomba mancing yang terdiri dari para wartawan dan polisi juga dihibur dengan alunan musik organ tunggal.

Di akhir acara atau seusai pengumuman pemenang lomba memancing, suasana lebih meriah lagi. Tidak disangka-sangka satu per satu wartawan yang ikut joget di atas panggung diceburkan ke kolam.

Nasib apes tapi menghibur ini pertama kali dialami Bela Ramahani, wartawan Palangka Post. Saat itu Bela joget di tepi panggung dekat kolam. Tanpa disadari, dia didorong oleh temannya yang juga sesama wartawan.

Bela pun tercebur ke kolam. Aksi menceburkan teman ke kolam ikan yang warnanya kecoklatan ini pun mengundang gelak tawa dari para wartawan dari berbagai media cetak, elektronik, online, termasuk para pejabat Polda Kalteng.

Tidak lama kemudian, aksi menceburkan ini juga dilakukan oleh rekan-rekan wartawan. Tapi kali ini ‘korbannya’ adalah Dirlantas Polda Kombes M Taslim.

Awalnya Kombes Taslim tidak menyangka akan diceburkan ke kolam ikan. Saat ikut berjoget di tengah kerumuman wartawan, Kombes Taslim pun ramai-ramai diangkat, lalu diceburkan ke kolam.

Sesampainya di dalam kolam, para polisi muda pun langsung menyambutnya. Selanjutnya Kombes Taslim diangkat ramai-ramai oleh polisi muda, lalu ditenggelamkan ke air. Suasana ini pun menambah ramai acara.

Diceburkannya Kombes Taslim ke kolam ini selain untuk memeriahkan acara lomba memancing juga sebagai ungkapan perpisahan dengan insan pers, karena tidak lama lagi yang bersangkutan akan pindah tugas ke Polda Sumatera Selatan.

Aksi cebur mencebur ini diakhiri dengan menceburkan Wahyudi Hendra atau Giben wartawan Palangka Post. Giben juga tidak menyangka akan menjadi target diceburkan ke kolam. (MC. Isen Mulang/engga)

8 Stan UKM Untuk Layani Kunjungan Balasan Pemkab Balangan

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Pemerintah Kota Palangka Raya benar-benar memberikan sambutan istimewa kepada rombongan pejabat Pemerintah Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan.

Selain jamuan makan malam, breakfast, dan berbagai perandingan olahraga, Pemko Palangka Raya juga menyediakan 8 stan usaha kecil dan menengah (UKM) untuk melayani berbagai kebutuhan rombongan Pemkab Balangan.

Penyediaan stan UKM ini saat diadakannya pertandingan olahraga di halaman kantor walikota Palangka Raya Jalan Tjilik Riwut Km 5, Jumat (15/9/2017).

Ke-8 stan UKM ini menjual aneka macam produk dan panganan. Ada yang menjual souvenir berupa tas dari rotan, bros, sepatu, aneka kuliner, dan makanan cemilan lainnya.

Semua UKM ini merupakan binaan dari Dinas Koperasi dan UKM Kota Palangka Raya. Penyediaan stan pameran ‘dadakan’ ini terselenggara berkat kerja sama dengan PKK dan Dharma Wanita Persatuan.

Rupanya disediakannya stan dadakan ini tidak sia-sia. Pengunjung stan cukup banyak. Sebagian dari ASN Pemkab Balangan yang tidak ikut bertanding dalam laga persahabatan dengan ASN Pemko Palangka Raya menyempatkan diri untuk berbelanja di stan ini.

Gebyar stan UKM dadakan ini juga dipantau langsung oleh Ketua TP PKK Kota Palangka Raya, Norlaina Riban Satia dan Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Palangka Raya, Efendie. (MC. Isen Mulang/engga)

Pemko Palangka Raya Dan Pemkab Balangan Adakan Berbagai Pertandingan Olahraga

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Agenda kunjungan rombongan Pemerintah Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan di Kota Palangka Raya di hari ke-2 adalah mengikuti berbagai kegiatan olahraga.

Tapi sebelum pertandingan dimulai, terlebih dulu rombongan ASN Balangan yang dipimpin Wakil Bupati Balangan Syaifullah menikmati sarapan pagi atau breakfast di rumah jabatan Wakil Walikota Palangka Raya, Mofit Saptono Subagio.

Selanjutnya sekitar pukul 07.00 WIB para ASN Pemkab Balangan dan Pemko Palangka Raya mengikuti senam bersama yang diadakan di halaman kantor walikota Jalan Tjilik Riwut Km 5.

Seusai senam, para ASN kembali disuguhi bubur kacang hijau, kacang rebus, jagung rebus, singkong rebus. Setelah stamina kembali fit, kemudian mereka mengadakan berbagai pertandingan.

Di antaranya pertandingan futsal, tenis meja, tenis lapangan, dan bulu tangkis. Untuk laga futsal diadakan di halaman kantor walikota, sedangkan tenis meja di GPU Palampang Tarung.

Sementara itu untuk pertandingan tenis lapangan diadakan di lapangan Korem 102 Panju Panjung dan laga bulu tangkis diadakan di GOR Qi Hua. Dalam laga persahabatan ini juga langsung ditonton oleh Walikota Palangka Raya, Riban Satia.

Laga persahabatan dalam rangka kunjungan kerja balasan dari Pemkab Balangan ini cukup meriah, karena selama pertandingan juga diiringi oleh musik organ tunggal ‘dadakan’.

Khusus untuk pertandingan futsal, tim Pemkot Palangka Raya akhirnya tampil sebagai juara dengan skor 3-1. Tendangan maut Camat Jekan Raya Saifullah mencetak gol. (MC. Isen Mulang/engga)

Rombongan Pemkab Balangan Mendapat Sambutan Istimewa Dari Pemko Palangka Raya

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Wakil Bupati Balangan, Saifullah mengaku sangat terkesan setelah datang ke Palangka Raya, karena kedatangannya ke Kota Cantik mendapat sambutan istimewa dari Walikota Palangka Raya, HM Riban Satia beserta jajarannya.

Sambutan istimewa itu berupa jamuan makan malam yang diadakan di pendopo rumah jabatan Walikota Palangka Raya di Jalan Diponegoro, Kamis (14/9/2017) pukul 19.00 WIB. Disebut istimewa karena semua pejabat dari Balangan dilayani satu per satu.

Para pejabat Balangan yang akan mengambil hidangan terlebih dulu diambilkan piring oleh walikota. Kemudian mereka mengambil menu yang sudah dihidangkan di meja prasmanan. Bagi Saifulla pelayanan yang diberikan walikota ini sangat luar biasa.

“Kami sangat dihargai sekali,” ucap Saifullah saat memberikan sambutan. Tidak hanya soal pelayanan, rombongan Pemkab Balangan ini juga sangat takjub saat tiba di Kota Cantik, karena melihat penataan kotanya sangat indah dan bersih.

“Lima tahun lalu saya pernah datang ke sini dan saat ini pembangunan di Palangka Raya sangat maju sekali. Jika melihat kemajuan ini sangat wajar jika Palangka Raya di  denominasikan sebagai calon ibukota pemerintahan RI,” ucapnya. 

Sebagai kabupaten tetangga, Pemkab Balangan pun sangat mendukung wacana pemindahan ibukota pemerintahan RI yang memang merupakan ide dari Proklamator Ir Soekarno pada 17 Juli 1957. Mudah-mudahan wacana tersebut segera terwujud.

Di sisi lain melihat majunya pembangunan di Palangka Raya, Saifullah pun ingin belajar banyak rahasia yang sudah dilakukan jajaran Pemko Palangka Raya, sehingga bisa membangun Kota Cantik ini dengan sangat maju sekali.

Maka dari itu dalam kunjungan balasan ini Saifullah juga memboyong semua kepala SOPD agar mereka bisa saling tukar informasi dan program, sehingga bisa diadopsi oleh Pemkab Balangan. (MC. Isen Mulang/engga)

Walikota Suguhkan Jamuan Makan Malam Rombongan Pemkab Balangan

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Walikota Palangka Raya HM Riban Satia memberikan jamuan makan malam kepada rombongan Pemerintah Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan, Kamis (14/9/2017).

Jamuan makan malam yang dirangkai dengan acara ramah tamah ini dilakukan di pendopo rumah jabatan Walikota Palangka Raya di Jalan Diponegoro pukul 19.00 WIB.

Ikut hadir dalam jamuan makan malam ini Wakil Walikota Palangka Raya, Mofit Saptono Subagio, Plt, Sekda Kota Palangka Raya Kandarani, Ketua Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Rusliansyah dan kepala satuan oragnisasi perangkat daerah (SOPD).

Rombongan Pemkab Balangan ini dipimpin Wakil Bupati Balangan, Syaifullah. Dalam kunjungan balasan ini diikuti 200 orang jajaran Pemkab Balangan.

Tamu dari Pemkab Balangan ini mendapat pelayanan istimewa dari Walikota Palangka Raya. Satu per satu tamu yang akan mengambil hidangan langsung dilayani oleh walikota.

Dalam jamuan makan malam itu para tamu disajikan makanan khas berupa ikan lais goreng, ayam, sayur kacang campur waluh dan ikan patin, masakan tradisional. Dihidangkan pula buah semangka dan es campur.

Setelah para tamu kenyang, acara dilanjutkan dengan penyampaian selayang pandang oleh walikota. Dalam pertemuan awal ini walikota lebih banyak menceritakan sejarah terbentuknya Kota Palangka Raya.

Walikota juga menceritakan sejarah kenapa Kota Palangka Raya menjadi salah satu daerah yang akan dipilih sebagai pusat pemerintahan Republik Indonesia.

Pada prinsipnya walikota mengatakan Palangka Raya siap menjadi ibukota pemerintahan RI. Keinginan ini pun langsung dapat dukungan dari Wakil Bupati Balangan dan jajarannya. (MC. Isen Mulang/engga)

Bayi Orangutan Yang Diselundupkan Ke Kuwait Dipulangkan Lagi Ke Palangka Raya

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Satu individu bayi orangutan berjenis kelamin jantan yang sebelumnya sempat diselundupkan ke Kuwait akhirnya bisa dipulangkan lagi ke Kalimantan.

Bayi orangutan bernama Taymur ini dibawa ke Kalimantan Tengah melalui Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kamis (14/9/2017) dan sekitar pukul 18.00 WIB tiba di Nyaru Menteng, Kota Palangka Raya.

Pemulangan Taymur ini berkat kerja sama Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dengan Kementerian Luar Negeri perwakilan Pemerintah Republik Indonesia bersama Yayasan BOS.

Taymur adalah bayi orangutan jantan berusia sekitar 3 tahun yang pada April 2017 berhasil direpatriasi berkat kerja sama antara Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan melalui Direktorat Jendral Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem, Kementerian Luar Negeri dalam hal ini Kedutaan Besar Republik Indonesia di Kuwait, Kebun Binatang Kuwait, serta Yayasan Borneo Orangutan Survival (BOS).

Kini Taymur tiba kembali ke rumahnya di Kalimantan Tengah untuk menjalani masa rehabilitasi di Program Reintroduksi Orangutan Yayasan BOS Nyaru Menteng, Palangka Raya.

Monterado Fridman, Humas BOS Nyaru Menteng mengatakan sebelum dibawa ke Kalimantan Tengah, pada 17 April 2017 Taymur tiba di Bandar Soekarno-Hatta Cengkareng untuk menjalani proses karantina di Taman Safari Indonesia, Cisarua, Bogor.

Di Taman Safari ini Taymur juga menjalani tes kesehatan dan DNA untuk menentukan provinsi asalnya. Setelah 4 bulan, Taymur menunjukkan perkembangan kesehatan yang baik, sedangkan hasil tes DNA menunjukkan Taymur memiliki sub-spesies Pongo Pygmaeus Wurmbii yang berarti dia berasal dari Kalimantan Tengah.

“Maka dari itu Taymur diputuskan akan menjalani proses rehabilitasi di Nyaru Menteng. Perjalanan hidup sangat luar biasa bagi orangutan yang usianya belum genap 3 tahun ini,” kata Monterado, Kamis (14/9/2017).

Dia menjelaskan dalam kehidupan normal, orangutan di usia ini masih sangat tergantung pada induknya. Bisa dibayangkan betapa kesepian dan besar trauma yang Taymur rasakan saat ini.

“Untuk menolong satu individu orangutan seperti Taymur ini butuh upaya dan biaya yang besar serta melibatkan kerja sama banyak pihak,” tutur Agung panggilan akrab Monterado Fridman ini. (MC. Isen Mulang/engga)

50 Kontainer Percantik Penataan Kawasan Kuliner Yos Sudarso

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Upaya Pemerintah Kota Palangka Raya untuk menata kawasan kuliner Yos Sudarso tidak sia-sia. Meski belum rampung, namun kawasan Yos Sudarso ujung yang akan dimanfaatkan untuk kawasan kuliner ini sudah terlihat bagus dan rapi.

Saat ini di Jalan Yos Sudarso ujung sedang digarap proyek pembuatan ‘lapak’ untuk merelokasi para pedagang kali lima (PKL) yang sebelumnya berjualan di Yos Sudarso (mulai dari Bundaran Besar sampai depan TVRI Kalimantan Tengah).

Proyek relokasi pembuatan lapak PKL ini dikerjakan oleh Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (Perkim) Kota Palangka Raya. Kawasan Yos Sudarso ujung ini disulap menjadi lebih rapi. Sisi kanan badan jalan dibangun berkontruksi paping.

Dibeberapa tempat juga dibuatkan toilet, sehingga nantinya para pengunjung pasar kuliner tidak jauh lagi bila ingin buang air kecil. Khusus untuk para PKL, nantinya mereka tidak berjualan lagi dengan sistem bongkar pasang tenda.

Sebab pemerintah kota sudah menyediakan lapak permanen berupa kontainer. Para PKL cukup buka tutup dinding kontainer. Semua barang cukup ditaruh di dalam kontainer dan tidak perlu dibawa pulang. Saat siang hari kontainer harus ditutup.

Menurut Walikota Palangka Raya, HM Riban Satia di lokasi kuliner Yos Sudarso ujung ini nantinya akan disediakan 50 kontainer sesuai jumlah PKL yang direlokasi. Namun saat ini jumlah kontainer yang sudah datang baru 25 unit dan semuanya sudah disusun berjejer.

Riban menjelaskan dengan konsep kontainer ini nantinya para PKL tidak boleh lagi membuat bangunan untuk berjualan. Konsepnya tenda harus buka tutup seperti payung. Dengan konsep ini maka kawasan kuliner Yos Sudarso akan terlihat rapi.

Hanya saja sampai saat ini walikota belum mau membocorkan biaya sewa yang akan dibebankan kepada para PKL. Sebab saat ini Dinas Perkim Kota Palangka Raya masih fokus membangun agar fasilitas yang akan digunakan PKL bisa selesai tepat waktu. (MC. Isen Mulang/engga)