ASN Peserta Bimtek Diajari Design Website

MEDIA CENTER, Palangka Raya โ€“ Di hari kedua pelaksanaan bimbingan teknis (bimtek), sebanyak 47 aparatur sipil negara (ASN) yang merupakan perwakilan dari seluruh satuan oragnisasi perangkat daerah (SOPD) Kota Palangka Raya mengikuti pelatihan yang bersifat teknis.

Jika pada hari pertama para peserta Bimtek lebih banyak diberikan pemahaman mengenai manfaat dan pentingnya suatu SOPD memiliki website, namun untuk hari ini mereka diajari atau praktek langsung cara membuat atau mendesain tampilan website.

Selain itu peserta juga diajari cara editing foto sebelum nantinya di publish ke website. Diharapkan dengan adanya pelatihan di hari kedua ini para peserta mahir dalam mendesain website.

Tidak hanya mahir, tapi peserta harus bisa membuat tampilan website sebaik mungkin, sehingga bisa menarik pengunjung untuk selalu menjadi pelanggan media onlie yang dikelolanya.

Di sisi lain peserta juga diberikan pemahaman bahwa ternyata tampilan website yang baik belum tentu akan banyak dikunjungi pembaca bila berita atau informasi yang disajikan tidak update. Untuk itu peserta juga harus bisa menggali informasi apa saja yang layak ditampilkan melalui dunia maya sesuai kebutuhan warganet. 

โ€œIntinya dari pelatihan ini para admin atau operator website disetiap SOPD mampu membuat, mengolah, dan mengelola seluruh desain grafis yang akan digunakan, sehingga diharapkan website nantinya menarik untuk dipandang,โ€ ujar Alfrianto, Kepala Seksi Tata Kelola E- Goverment di Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (DKISP) Kota Palangka Raya,  Rabu (26/7/2017). 

Diketahui, dalam Bimtek ini para peserta dibimbing oleh empat pemateri yang berlatar belakang IT. Mereka adalah Saptonugroho, Slamet Setiawan, Julian Fitrahadi, dan Andika Afriadhy. Ke-4 nara sumber ini merupakan ASN DKISP Kota Palangka Raya. (MC. Isen Mulang/engga)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *